MAGELANG (SUARABARU.ID) – Jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 yang dinyatakan sembuh di Kabupaten Magelang hingga Minggu (27/12/2020), telah mencapai 3.881 orang. Namun demikian, saat ini ada 1.570 yang masih dalam penyembuhan.
Rinciannya, 163 dirawat di sejumlah rumah sakit dan 1.407 menjalani isolasi mandiri.
“Kita berdoa dan terus berusaha, agar 1.570 pasien terkonfirmasi itu segera sembuh. Di sisi lain, juga berharap agar pandemi ini segera berakhir dan tidak ada penambahan pasien terkonfirmasi lagi,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.
Disampaikan, untuk tambahan 12 pasien terkonfirmasi itu berasal dari Kecamatan Muntilan tiga orang. Kemudian, yang lain tersebar di Mertoyudan, Borobudur, Kaliangkrik dan Dukun. Selain itu juga ada satu orang di Kecamatan Mungkid.
Meski demikian, saat ini juga ada 11 pasien terkonfirmasi yang sembuh. Terbanyak berasal dari Secang enam orang, Kaliangkrik tiga dan Mertoyudan dua orang.
“Hari ini juga ada dua yang meninggal. Berasal dari Kecamatan Salaman dan Secang. Dengan penambahan semua itu, jumlah komulatif pasien terkonfirmasi kini menjadi 5.582 orang. Rinciannya, 1.570 dalam penyembuhan, 3.881 sembuh dan 132 meninggal,” jelasnya.
Sementara itu, pasien suspek saat ini ada tambahan 15 orang. Namun demikian ada dua yang meninggal dan dua alih status menjadi terkonfirmasi.
“Dua yang meninggal itu, berasal dari Muntilan dan Mungkid. Sedang yang alih status menjadi terkonfirmasi, semuanya dari Ngluwar. Untuk jumlah komulatifnya, kini ada 1.023 orang. Rinciannya, 78 dirawat, 871 sembuh, 31 menjalani isolasi dan 43 dinyatakan selesai menjalani isolasi mandiri,” pungkasnya.
Eko Priyono