blank
Mayat laki-laki tanpa idenmtitas yang pagi tadi diketemukan di pategalan Pulo, Bondo.

JEPARA (SUARABARU.ID) – Masyarakat Pulo, Desa Bondo, Kecamatan Bangsri Jepara Jumat pagi (20/11-2020) digegerkan dengan penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki tanpa identitas. Mayat tersebut diketemukan pertama kali oleh Sandra, penduduk setempat tergeletak ditanah didalam gubug di petegalan milik Sutarmin.
Mengetahui kejadian tersebut Sandra kemudian memberitahu Supriyanto yang kemudian melaporkan pada aparat setempat. Aparat yang terdiri dari Polsek dan Koramil Bangsri, Puskesmas dan BPBD Jepara segera mendatangi tempat kejadian perkara.
“Pada jenazah tanda identitas tersebut tidak diketemukan luka,” ujar Kepala Puskesmas Bangsri dr. Umi Widi Hastuti. Selanjutnya jenazah tersebut dibawa ke RSUD RA Kartini untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Diduga ODGJ
Sementara Gipo, salah satu penmduduk Kampung Pulo menjelaskan kuat dugaan jenasah yang ditemukan tanpa identitas ini adalah Orang Dengan Ganguan Kejiwaan. “ Beberapa hari ini korban berada dipadukuhan ini. Kurang lebih tiga hari ia berada digubug termpat ia meninggal,” ujarnya.
Warga menduga, korban meninggal karena sakit mendadak. Sebab pada sore hari ketika ada warga yang mengirim makanan ia masih dalam kondisi baik.
Hadee-ua