WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Sebuah truk tronton bermuatan susu kemasan kaleng terguling di jalur menurun Parakan-Kertek, tepatnya di Dusun Sambon Desa Sumberdalem Kertek Wonosobo, Senin (9/11).
Kasatlantas Polres Wonosobo AKP Harman R Sitorus SH melaporkan, truk bermerek Hino Nopol L-9338-UU itu, dikemudikan Agus Mulyanto, warga Blok Buka Sem RT 22 RW 05 Lohbener Indramayu Jawa Barat.
“Akibat kecelakaan tersebut pengemudi sempat mengalami luka ringan, memar di bagian punggung. Korban sempat dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah untuk mendapat penanganan medis. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut,” sebutnya.
Kerugian yang dialami diperkirakan mencapai Rp 5 juta rupiah. Karena sebagian bodi truk mengalami kerusakan dan susu kaleng yang dimuat tumpah. Truk langsung dievakuasi petugas kepolisian untuk menghindari kemacetan lalu lintas.
Kronologi Kejadian
Menurut Kasatlantas, semula truk Hino yang bermuatan susu kaleng seberat 8 ton tersebut, melaju dari arah Parakan menuju Kertek. Menjelang lokasi kejadian sewaktu melewati jalan dua jalur dan jalan turunan panjang di Prumbanan Purwojati, pengemudi sering menginjak rem.
“Truk lalu mengalami rem blong dan tidak berfungsi. Selanjutnya kendaraan berat tetap melaju hingga membentur pohon di sebelah kiri jalan hingga terguling dan terpelarak sejauh 80 meter. Mobil terbalik dan berhenti dengan posisi melintang di tengah jalan,” terangnya.
Kapolsek Kertek AKP Sutopo SH menambahkan
anggota SPKT Polsek Kertek begitu menerima informasi kecelakaan langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Sampai di TKP petugas menemukan sebuah truk yang mengalami kecelakaan menghalangi arus lalu lintas.
“Setelah melaporkan ke Unit Laka Polres Wonosobo, saya memerintahkan anggota untuk mengamankan TKP dan mengalihkan arus melalui Purwojati.
Arus lalu lintas dialihkan sementara guna mengurangi kemacetan. Selain itu, petugas juga mengamankan barang bawaan berupa susu kaleng,” katanya.
Muharno Zarka-Wahyu