blank
Bhabinkamtibmas Desa Ngabenrejo Polsek Grobogan, Aiptu Bambang saat melakukan penyemprotan disinfektan di area ponpes tersebut. Foto : hana eswe.

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Momen hari santri diperingati setiap 22 Oktober. Meski di tengah pandemi, tak menyurutkan semangat para santriwan dan santriwati untuk memperingati momentum Hari Santri.

Di wilayah Kecamatan Grobogan, momen ini dipergunakan Polsek Grobogan untuk melakukan silaturahmi kamtibmas. Kegiatan tersebut dipusatkan di Pondok Pesantren Bustanul Qur’an. Selain melakukan silaturahmi, pada kesempatan itu juga dipergunakan untuk melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Pengasuh ponpes Bustanul Qur’an, Kiai Ahmad Zaidun menyambut hangat kehadiran Bhabinkamtibmas Desa Ngabenrejo, Aiptu Bambang Sutrisno. Setelah menyampaikan ucapan selamat Hari Santri kepada para santriawan dan santriwati serta pemberian sosialisasi, Aiptu Bambang bersama dengan para santri langsung melakukan penyemprotan disinfektan.

“Alhamdulilah terima kasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas Desa Ngabenrejo yang sangat memperhatikan kami, Pondok Pesantren Bustanul Qur’an. Apa yang sudah disosialisasikan ini memang sangat berguna, khususnya untuk tetap melakukan 3M yaitu mencuci tangan dengan air dan sabun, memakai masker dan menjaga jarak di lingkungan Ponpes. Hal ini dilakukan agar lingkungan pondok pesantren ini dapat tercegah dari penyebaran virus Covid-19,” jelas Kiai Ahmad Zaidun.

blank
Seluruh ruangan disemprot disinfektan untuk mencegah Covid-19 di lingkungan Ponpes Bustanul Qur’an. Foto : hana eswe.

Disemprot Disinfektan

Sebelum penyemprotan disinfektan, Aiptu Bambang melakukan sosialisasi terkait 3M yang harus dilakukan sejak dini guna mencegah penyebaran Covid-19. Usai melakukan sosialisasi, Aiptu Bambang langsung membagikan masker untuk seluruh santri yang sedang mondok di ponpes tersebutl.

“Berkaitan dengan hari santri, kami dari Polsek Grobogan melakukan silaturahmi kamtibmas dan koordinasi dengan pimpinan Ponpes Bustanul Qur’an terkait pencegahan penyebaran Covid-19. Di samping itu, kami juga sudah melaksanakan pembagian masker kepada para santri di ponpes tersebut.”

“Kami juga melakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya pencegahan masuknya Covid-19 di lingkungan ponpes. Kami juga pasang stiker imbauan pentingnya protokol kesehatan di lingkungan Bustanul Qur’an ini,” kata Aiptu Bambang.

Dalam penyemprotan disinfektan ini, Aiptu Bambang menggunakan alat untuk menyemprot disinfektan yang digendong di punggungnya. Seluruh ruangan di ponpes tersebut disemprot cairan tersebut tanpa kecuali.

“Harapannya supaya para santri yang sedang memperdalam agama di sini bisa belajar dengan nyaman. Kemudian, virus Covid-19 tidak masuk ke dalam lingkungan ponpes. Selain itu, dengan imbauan tentang protokol kesehatan agar tetap dilaksanakan seluruh warga di lingkungan Ponpes Bustanul Qur’an ini,” pungkasnya.

Hana Eswe