GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Sebanyak empat jenis bahan kampanye telah diserahkan kepada pasangan calon Sri-Bambang melalui tim kampanyenya. Penyerahan tersebut dilakukan setelah penandatanganan berita acara oleh Ketua KPU Grobogan, Agung Sutopo dan perwakilan tim kampanye, Yoyok Prihantoro di Aula KPU Grobogan, Jumat (16/10/2020).
Disaksikan perwakilan Bawaslu Grobogan, Syahirul Alim dan perwakilan Polres Grobogan, keempat bahan kampanye ini diserahkan kepada tim kampanye. Keempat bahan kampamye tersebut yaitu poster, pamflet, leaflet, dan selebaran. Masing-masing jumlahnya 130.085 buah.
“Hari ini kita serahkan bahan kampanye yang difasilitasi KPU Grobogan. Yang kami serahkan kepada paslon melalui perwakilan tim kampanye ini berupa poster, pamflet, leaflet dan selebaran. Jumlahnya masing-masing 130.085 buah. Jadi total ada 520.340 buah,” ujar Agung, usai penyerahan.
Pihaknya menjelaskan, sebelumnya juga sudah diserahkan bahan kampanye yang akan dipasang di baliho dan billboard, serta spanduk yang dipasang di masing-masing desa. Penyerahan tersebut sudah dilakukan pada Senin (12/10/2020) kemarin. Ditambah dengan empat bahan kampanye ini sehingga seluruh bahan kampanye yang difasilitasi ini sudah diserahkan semua kepada pasangan calon melalui tim kampanyenya.
“Dengan adanya penyerahan keempat jenis bahan kampanye tadi, maka seluruh BK yang difasilitasi KPU Grobogan sudah diserahkan kepada paslon melalui tim kampanyenya. Harapan kami, BK yang difasilitasi KPU Grobogan ini dapat membantu sosialisasi pemilihan bupati dan wakil bupati Grobogan kepada masyarakat,” harapnya.
Hana Eswe-trs