TEMANGGUNG,(SUARABARU.ID) – Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Magelang bantuan penambahan daya gratis bagi Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Temanggung yang berlokasi di Desa Ringinanom, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung.
“Penambahan daya gratis bagi MIN 2 Temanggung ni sebagai wujud komitmen dan dukungan YBM PLN terhadap madrasah,” kata Manager PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Parakan, Ferry Fernando.
Ferry mengatakan, bantuan tambah daya gratis dari 2.200 Volt Ampere menjadi 4.400 Volt Ampere secara gratis tersebut bentuk sumbangsih dari YBM untuk mendukung kemajuan pendidikan yang merata .
Ia berharap dengan adanya bantuan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kelancaran dan semangat belajar para siswa-siswi MIN 2 Temanggung dan juga proses kegiatan belajar di madsarah tersebut dapat berjalan lancar
Sementara itu, Nur Mahsus, selaku staff Bidang Keuangan MIN 2 Temanggung mengatakan, sebelum dilakukan penambahan daya, kegiatan belajar mengajar di madrasah tersebut , khususnya yang menggunakan komputer seringkali gangguan, yakni sering padam. Karena, daya listrik kurang.
Sedangkan untuk melakukan tambah daya juga terkendala karena la karena keterbatasan anggaran keuangan madrasah.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat guna mendukung proses belajar mengajar yang lebih lancar,” katanya.
Ia juga mengapresiasi YBM PLN yang telah memberikan layanan tambah daya gratis utamanya bagi dunia pendidikan dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.
“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan dari YBM PLN, semoga PLN selalu konsisten meningkatkan pelayanan lebih baik,” katanya.
Yon