blank
Jubir Covid-19 Kudus dr Andini Aridewi. foto:dok/Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Kembali para tenaga medis harus dihadapkan situasi yang cukup berat. Sebanyak 36 tenaga medis di beberapa RS rujukan di Kudus, terkonfirmasi positif covid-19. Mereka kini harus menunggu hasil uji swab lanjutan untuk memastikan statusnya.

Selain 36 tenaga medis tersebut, informasi dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Kudus, terdapat pula 1 orang pekerja yang pernah kontak erat dengan pasien positif, ikut terkonfirmasi positif berdasarkan hasil rapid test.

Juru bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Kudus dr Andini Aridewi mengungkapkan, para tenaga medis dan pekerja yang terkonfirmasi positif berdasarkan rapid test tersebut, kini semua harus menjalani isolasi.

Untuk tenaga medis, mereka diisolasi secara tersentral di lokasi yang disediakan masing-masing rumah sakit. Bahkan, ada satu RS yang kebetulan jumlah tenaga medisnya banyak, terpaksa harus menyewa hotel untuk proses isolasi.

“Satu RS ada yang membuat isolasi tersentral dan bahkan menyewa hotel karena jumlah tenaga medisnya cukup besar,” kata Andini, Rabu (22/4).

Baca Juga:

Sempat Dipulangkan ke Rumah, 1 Pasien Asal Dawe Malah Positif Covid-19

Soal Kelonggaran Minimarket, DPRD; Pemkab Jangan Berpihak ke Pemodal

Menurut Andini, para tenaga medis yang dinyatakan positif berdasarkan hasil rapid test tersebut harus menjalani uji swab untuk memastikan apakah yang bersangkutan benar-benar terpapar atau tidak. Hasil swab tersebut yang nantinya akan menentukan apakah mereka ditingkatkan statusnya menjadi pasien positif covid-19 atau tidak.

“Pengambilan swab sudah dilakukan, dan kini tinggal menunggu hasilnya,”tandas Andini.

Atas kondisi tersebut, kata Andini  masyarakat diminta untuk selalu menjaga imunitas tubuh untuk bisa menghindari dari paparan virus Corona. Berbagai cara dapat dilakukan, seperti olahraga rutin, konsumsi vitamin dan makanan bergizi, menerapkan pola hidup sehat, menjaga kebersihan dan yang terpenting cuci tangan pakai sabun (CPTS).

“Untuk masyarakat, selalu jaga imun tubuh. Ini sangat penting karena jika imun tubuh kita kuat, maka COVID-19 tidak bisa menembusnya. Lakukan olahraga secara rutin, konsumsi vitamin dan makanan bergizi, terapkan pola hidup sehat, jaga kebesihan, dan cuci tangan pakai sabun,” jelasnya.

Berdasarkan update 22 April 2020, Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kudus mencatatkan jumlah kasus positif Covid-19 secara kumulatif sebanyak 12 kasus. Jumlah tersebut menyusul ada dua pasien tambahan yang dikonfirmasi positif setelah hasil swabnya keluar.

Dari jumlah pasien tersebut, lima di antaranya kini masih menjalani perawatan intensif di tiga rumah sakit. Yakni di RSUD Loekmono Hadi Kudus, RS Mardi Rahayu, dan RS Aisyiah Kudus.

Sementara empat kasus lainnya telah dinyatakan sembuh. Yakni Pasien Asal Kabupaten Pati, Pasien Kecamatan Kota dan Bae, Kudus, serta satu lagi pasien dari Kabupaten Jepara. Tiga lainnya merupakan PDP yang meninggal dan hasil swab menunjukkan positif.

Tm-Ab

blank

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini