SEMARANG (SUARABARU.ID) – Baru 24 pemain yang mengikuti latihan perdana PSIS Semarang di Stadion Citarum, Kamis (30/1) sore. Latihan dipimpin langsung pelatih kepala Dragan Djukanovic. Tercatat delapan pemain Laskar Mahesa Jenar yang belum datang. Belum lengkapnya pemain ini berbanding terbalik dengan instruksi manajemen PSIS.
Hanya posisi penjaga gawang yang semuanya sudah hadir, yakni Jandia Eka Putra, Joko Ribowo, M Fadli, dan Yofandani Damai Pranata. Di posisi belakang baru M Rio Saputro, Abdul Abanda Rahman, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra, Soni Setiawan, Fredyan Wahyu, Riyan Ardiansyah, dan Aqsa Saniskara. Bek lain seperti Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, Wallace Costa, dan Safrudin Tahar belum kelihatan. Dewa dan Arhan masih menjalani pemusatan latihan Timnas U-19 di Thailand.
Di lini tengah yang sudah merapat adalah Tegar Infantrie, Fandi Eko Utomo, Yoga Adiatama, Mahir Radja, Eka Febri, dan Damas Damarjati. Jonathan Cantillana dan Finky Pasamba belum bergabung.
Pada posisi penyerang hanya Septian David Maulana dan Bruno Silva yang belum hadir. Sementara M Ridwan, Komarodin, Hari Nur Yulianto, Adithya Jory, Andreas Chrismanto Ado, dan Rizki Fajar Saputra sudah merumput. Khusus David, pemain asli Semarang ini masih menjalankan ibadah umrah.
”Sudah sekitar 95 persen yang bergabung. Pemain asing baru yang akan kami trial datang pada Sabtu,” tutur CEO PSIS AS Sukawijaya (Yoyok Sukawi). Sejumlah penggawa musim lalu seperti Akbar Riansyah, M Tegar Pribadi, dan Fauzan Fajri ikut bergabung dalam latihan. Tiga pemain ini masih terikat kontrak dengan PSIS, tapi belum dipastikan didaftarkan ke Liga 1.
”Dalam rangkaian persiapan, kami jadwalkan uji coba sebanyak dua kali. Pertama pada 9 Februari melawan Persik Kendal di Stadion Kebon Dalem. Uji coba kedua pada 16 Februari peluncuran tim. Lokasinya belum diputuskan di mana,” jelas Yoyok Sukawi. (rr)