blank
Hakan Calhanoglu/dok

MILAN (SUARABARU.ID) – Begitu dimainkan Pelatih AC Milan Stefano Pioli, gelandang Hakan Calhanoglu tampil memukau. Pemain asal Turki ini mencetak dua gol krusial untuk timnya. Rossoneri menembus semifinal Coppa Italia selepas mengandaskan Torino 4-2 melalui perpanjangan waktu di San Siro, Rabu (29/1) dini hari WIB.

Milan tertinggal 1-2 hingga menit akhir babak kedua. Skuad tuan rumah sebenarnya unggul terlebih dulu melalui Giacomo Bonaventura. Namun, dua gol Gleison Bremer membuat pasukan arahan Pioli berada di ujung tanduk.

Dalam kondisi terdesak, Pioli membuat keputusan jitu dengan memasukkan Calhanoglu menggantikan Rade Kraunic pada menit ke-82. Dia kemudian menjadi penyelamat Milan dengan mencetak gol penyama kedudukan pada menit akhir laga.

Pada perpanjangan waktu, Calhanoglu kembali mencatatkan namanya di papan skor untuk membawa Rossoneri berbalik memimpin. Zlatan Ibrahimovic lantas menutup kemenangan Il Diavolo. Pioli menyatakan kunci sukses taktiknya adalah karena timnya tak bertumpu pada satu atau dua pemain saja. Semua pemain bisa menjadi pembeda untuk Setan Merah Italia.

“Saya punya banyak pemain yang bisa diturunkan. Yang terpenting adalah tetap menjadi sebuah tim, karena kualitas dari para pemain inilah yang membantu kami meraih kemenangan,” ungkap Pioli. Menurut dia, perlu pendekatan yang tepat agar bisa menjaga keseimbangan permainan. Mantan pelatih Fiorentina itu mengakui pertandingan ini ditentukan oleh pemain yang masuk sebagai pengganti. (rr)