blank
Sejumlah ASN di Pengadilan Negeri Wonosobo menandantangani pakta intergritas dan perjanjian kinerja di Ruang Cakra PN Wonosobo. Foto : SuaraBaru.id/Muharno Zarka

WONOSOBO (SUARABARU.ID)-Sebagai wujud komitmen bersama menjalankan tugas dengan baik, Pengadilan Negeri (PN) Wonosobo Kelas IB melaksanakan pengucapan sumpah, penandatanganan pakta integritras dan perjanjian kinerja di Ruang Cakra, Selasa (7/1).

Seluruh ASN di lingkungan PN setempat mulai dari Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural, Fungsional dan Pegawai Tata Usaha menguncapkan sumpah, menandantangani pakta intergritas dan perjanjian kinerja yang dipimpin Ketua PN Wonosobo Boko SH MH.

Boko SH MH dalam sambutannya mengatakan pakta integritas adalah janji untuk berkomitmen melaksanakan tugas, fungsi, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai peraturan dan kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).

“Pakta integritas ini merupakan perjanjian yang ditandatangani dan dilaksanakan secara seremonial. Komitmen untuk tidak KKN harus menjadi pegangan dalam pelaksanaan tugas-tugas sehari-hari yang diamanahkan kepada setiap ASN di PN Wonosobo,” tegasnya.

Melalui penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kinerja ini, imbuhnya,  diharapkan dapat menghindari praktik KKN dan pungutan liar (pungli) di dalam lingkungan peradilan, khususnya lingkup PN Wonosobo.

“Penandatanganan pakta integritas ini untuk menyukseskan program reformasi birokrasi di lingkungan Mahkamah Agung RI dan badan peradilan di bawahnya. Juga merupakan Wujud keseriusan PN Wonosobo untuk mewujudkan pelayanan publik yang terbaik,” katanya.

BOko SH MH berpesan sumber daya manusia (SDM) ASN PN Wonosobo harus ditingkatkan terus. Rubah pola pikir dan perilaku kerja yang dahulu santai-santai sekarang harus memiliki target kerja dan tanggung jawab terhadap pekerjaannya.

“Saya menekankan masalah kebersamaan harus terus dipegang. ASN di PN Wonosono mulai Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural, Fungsional dan pegawai tata musti kompak dan solid untuk kemajuan PN Wonosobo,” pungkasnya.

Muharno Zarka-trs

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini