BANJARNEGARA–PT Geo Dipa Energi (Persero) Unit Dieng menggelar “Program Desa Dukung Panas Bumi” sebagai bentuk sosialisasi mengenai proyek PLTP Dieng kepada Pemkab Banjarnegara dan warga sekitar dataran tinggi Dieng.
General Manager PT Geo Dipa Energi Unit Dieng Puguh Wintoro, mengatatakan acara tersebut merupakan program untuk memberikan edukasi kepada masyarakat setempat terkait potensi panas bumi di pegunungan Dieng.
Setelah kunjungan ke PLTP Dieng Unit 1, peserta mengikuti sharing session “Pemanfaatan Sumber Daya Energi Panas Bumi” oleh Dr Khasani ST MEng (UGM) dan paparan “Energi Panas Bumi yang Hijau, Bersih dan Ramah Lingkungan dari Arif Subagyo (DPUPR Banjarnegara).
Arif menyarankan perlu ada sosialisasi lanjutan hingga ke lapisan masyarakat paling bawah supaya tidak terjadi kesalahpahaman terkait pengembangan panas bumi di Dieng. Sehingga masyarakat mengerti dan merasakan langsung manfaat ekplorasi panas bumi.
“Program sosialisasi manfaat panas bumi ini harus terus dilakukan agar dampak dan keuntungan diketahui oleh masyarakat secara luas. Bagaimana membangun kesadaran masyarakat secara utuh tentang manfaat dari energi panas bumi yang ada,” harapnya.
Energi Primer
Dengan demikian, dukungan masyarakat dan Pemkab Banjarnegara maupun Pemkab Wonosobo terus mengalir untuk pemanfaatan panas bumi sebagai sumber energi primer di Indonesia. Kerjasama antara pemerintah daerah dan masyarakat setempat harus tetap terjalin.
“Panas bumi merupakan sumber energi bersih yang rendah emisi sehingga tidak merusak lingkungan. Selain bisa memberikan masukan pendapatan bagi negara, pemanfaatan energi panas bumi bisa mendatangkan manfaat ekonomi bagi warga sekitar,” katanya.
Sosialisasi yang dihadiri Fokompincam yakni Camat Batur Imron Rosyadi, Danramil Rasto Kapolsek Agung Setiyawan dan Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pariwisata dan Dinas PUPR Banjarnegara ini, terus berkesinambungan sehingga panas bumi dapat lebih membumi.
Proyek PLTP Dieng Unit 2 merupakan langkah kongret PT Geo Dipa Energi (Persero) untuk percepatan pemenuhan target pemerintah dari sektor energi terbarukan. Dukungan Pemda dan masyarakat setempat sangat diperlukan demi percepatan proyek panas bumi.
Saat ini, PLTP Dieng Unit 1 telah memproduksi hampir mencapai 60 MW dari potensi WKP Dieng ekuivalen 400 MW dan akan terus dilakukan pengembangan agar target produksi bertambah untuk memenuhi kebutuhan listrik.
SuaraBaru.id/Muharno Zarka