SEMARANG– Universitas Semarang (USM) tampil sebagai juara umum dengan perolehan satu medali emas, dua perak dan dua perunggu, dalam Kejuaraan Bulutangkis Piala Rektor Universitas PGRI Madiun VI, yang digelar di GOR Cendekia Madiun, baru-baru ini.
Medali emas tim bulutangkis USM diraih dari nomor ganda campuran, Hardi Adrian Bediona/Nila Reza yang di final mengalahkan rekannya sendiri, Muhammad Rivaldo/Tutut Novi Rosita dengan skor 21-15, 21-14.
Sedangkan satu medali perak lainnya, disumbangkan dari nomor ganda putra melalui pasangan Hardi Adrian Bediona/Muhammad Rivaldo, yang di final dikalahkan pasangan dari IKIP Bali, Agus Aldi/Agus Aditya dengan skor 15-21,21-23.
Ada pun dua perunggu masing-masing diraih dari nomor ganda putra, yakni Rahmad Ali Assyidiqi/Radian Alfath dan M Saripudin/Alfan Rifqi Hendrawan.
Pelatih USM, Alfa Vivianita mengatakan, hasil yang diraih para atletnya sudah cukup bagus. Hasil ini merupakan hasil kerja keras para atlet selama latihan.
Lolos Pomnas
”Sebenarnya target kami bisa meraih minimal dua medali emas. Satu nomor yang kami harapkan bisa juara adalah di nomor ganda putra, namun akhirnya gagal di final. Kami akan lakukan evaluasi agar dalam kejuaraan berikutnya bisa meraih hasil yang maksimal,” kata mantan pemain pelatnas ini dalam keterangannya di Semarang, Selasa (25/6).
Menurutnya, keikutsertaan para pemain USM di even ini, merupakan salah satu rangkaian rangka try out menghadapi Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) tingkat provinsi yang akan diadakan akhir Juli mendatang.
Selain itu juga sebagai persiapan menghadapi Kejurnas Bulutangkis Mahasiswa di UNS Solo, dan Piala Atlas di Semarang. ”Kami menargetkan para pemain lolos ke Pomnas yang akan digelar di Jakarta,” ungkapnya.
suarabaru.id/Riyan