blank
Ringsek : Mobil pick up Grandmax ringsek usai menabrak dump truk dan rumah warga pascakecelakaan di Desa Ngeluk, Kecamatan Penawangan. Insiden ini disebabkan sopir yang mengantuk saat mengemudikan mobilnya. Foto : Hana Eswe.

GROBOGAN – Sebuah insiden kecelakaan terjadi di wilayah hukum Polres Grobogan. Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Semarang – Purwodadi Km 11, tepatnya di Desa Ngeluk Kecamatan Penawangan, Senin (20/5) sekitar pukul 14.00 WIB. Musibah ini melibatkan sebuah mobil pikap Grandmax bernopol H 1809 UI dan truk dump H 1383 ND.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, kecelakaan ini terjadi pada saat mobil berwarna hitam yang dikemudikan Suparji (50) warga Kabupaten Blora itu melaju dari arah Semarang menuju ke Purwodadi. Saat mendekati lokasi, kendaraan yang melaju dengan kecepatan sedang tersebut tidak beraturan jalannya.

Pada saat bersamaan dari arah berlawanan muncul truk dump yang dikemudikan Rusmanto (42) warga Desa Lebak, Kecamatan Grobogan. Jarak yang berdekatan antara kedua kendaraan tersebut menyebabkan terjadinya kecelakaan.

Mobil grand max tersebut menyambar roda kanan dump truk berwarna hijau tersebut. Usai menabrak, mobil tersebut oleng ke kanan dan akhirnya menyeruduk rumah warga yang berada di sebelah selatan jalur ini.

Kanit Laka Lantas Polres Grobogan Iptu Candra Bayu Septi membenarkan informasi tersebut. Menurut Iptu Candra, kecelakaan ini disebabkan sopir Grandmax yang mengantuk saat mengemudikan mobilnya.

“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Hanya kerusakan di kedua kendaraan tersebut. Dari kejadian ini, kami mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat menjalankan kendaraan. Pastikan saat mengemudi tidak mengantuk. Namun, kalau sudah mengantuk, dimohon agar beristirahat dulu sejenak sebelum melanjutkan perjalanan,” imbau Iptu Candra.

suarabaru.id/Hana Eswe.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini