blank
Sepeda motor Yamaha Jupiter, yang dikendari korban, mengalami patah rusak berat setelah bertabrakan 'adu banteng' dengan truk dari arah berlawanan.(suarabaru.id/bp)

WONOGIRI – Diduga karena terlena asyik main kontak dengan telepon seluler (ponsel)-nya, seorang pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan lalu lintas, karena menabrak truk yang melaju dari arah berlawanan. Kecelakaan tabrakan sepeda motor dengan truk ini, terjadi di ruas jalan antarkecamatan, yakni Kecamatan Sidoharjo-Girimarto. Menyebabkan pemotor mengalami luka berat patah tulang paha kanan, dan cedera di bagian kepalanya.

Kapolres Wonogiri AKBP Robertho Pardede dan Kapolsek Sidoharjo AKP Sumitro, melalui Kasubag Humas Polres AKP Hariyanto, menyatakan, kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sebuah sepeda motor dengan truk tersebut, berlangsung Selasa (18/9) pukul 09.40, di ruas Jalan Sidoharjo-Girimarto, tepatnya di Lingkungan Keden RT 3/RW 3 Kelurahan dan Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri. Pemotor yang mengalami luka berat, Suyadi (45), adalah warga dari Lingkungan Bakalan Wetan RT 2/RW 3, Kelurahan Sidoharjo, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri.

Petugas Polsek Sidoharjo yang mendapatkan informasi, langsung mendatangi lokasi kecelakaan, untuk melakukan penanganan dan menolong korban diangkut ke rumah sakit. Kronologi kejadiannya, bermula ketika trucK Mitsubishi berplat nomor AD 1878 BG yang disopiri oleh Dwiyanto, peduduk asal Dusun Klampok RT 3/RW 4, Desa Ngarjosari, Kecamatan Tirtomoyo, Wonogiri, melaju dari arah selatan ke utara di ruas jalan Sidoharjo-Girimarto. Dari arah berlawanan meluncur sepeda motor Yamaha Jupiter berplat nomor B 3320 TWH yang dikendarai korban.

Diduga karena asyik berkontak-ria dengan handphone (HP)-nya, tanpa dia sadari laju sepeda motornya nyelonong ke sisi kanan jalan dan terjadilah tabrakan ‘adu banteng.’ Akibatnya, Suyadi mengalami luka berat dan sepeda motornya rusak berat. Sopir truk Dwiyanto selamat tidak mengalami luka.

Saat itu, truk tengah dalam perjalanan mengangkut gas elpiji jenis tabung melon. Akibat tabtrakan ini, bagian depan truk ringsek dan kaca depan retak. Petugas yang mendatangi lokasi, juga melakukan tindakan mengamankan barang bukti dan meminta keterangan dari Saksi Gito (32) dan Jarno (60), keduanya warga Desa Jendi Kecamatan Sidoharjo, dan Desa Kendal Kecamatan Girimarto.(suarabaru.id/bp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini