blank
Ribuan massa memadati Lapangan Desa Hargantoro, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri, dalam acara goyang bareng silaturahmi halalbihalal yang dikemas dengan tema Bakdan Gayeng untuk merayakan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1439 H bersama OM New Ken Dedes.(suarabaru.id/bp)
WONOGIRI – Lautan massa bergoyang bareng dalam acara Bakdan Gayeng pada perayaan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1439, Selasa (19/6). Acara yang dihadiri ribuan massa ini, digelar di Lapangan Desa Hargantoro, Kecamatan Tirtomoyo (40 Kilimeter tenggara Kota Wonogiri), dimeriahkan sajian hiburan musik panggung Orkes Melayu (OM) New Ken Dedes.
Event suka cita perayaan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1439 H ini, dikemas dalam tema ”Bakdan gayeng, Raket sedulur, Rezeki sempulur” (Perayaan lebaran bergembira, mempererat persaudaraan agar rezekinya senantiasa mengalir). Tampil sebagai penanggungjawab Bakdan Gayeng, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Wonogiri, Setyo Sukarno, yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Wonogiri. Kata Setyo Sukarno, acara ini pada intinya adalah silaturahmi halalbihalal merayakan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1439 H. Sebagai forum silaturahmi untuk saling bermaaf-maafan.
Acara yang dilaksanakan oleh Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Tirtomoyo pimpinan Ketua PAC Sugiyono, ini digelar atas kerjasama dengan Paguyuban Tirto Manunggal Roso. Gelar Bakdan Gayeng yang melibatkan ribuan massa ini, dilaksanakan sejak pagi sampai sore hari. Massa bersemangat bergoyang di hamparan tanah lapang, karena bagai tersihir oleh alunan aneka sajian lagu-lagu dangdut yang dinyanyikan oleh sejumlah biduanita muda dari OM New Ken Dedes.
Mereka bagai terbius dalam suka cita oleh alunan dendang aneka tembang, termasuk sajian lagu-lagu dangdut koplo, yang bernada energik dan berirama goyang, yang banyak digandrungi oleh masyarakat. Turut hadir dalam acara ini, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Wonogiri, Joko Sutopo yang juga menjabat sebagai Bupati Wonogiri, Kapolsek Tirtomoyo AKP Sarno, Danramil Kapten (Inf) Budi Utama bersama jajaran Forkompincam Tirtomoyo, para Pengurus Paguyuban Tirto Manunggal Roso, pemuka masyarakat dan komunitas kaum muda pecinta musik dangdut.
Acara berlangsung tertib, diawali dengan menyanyikan bersama Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, diteruskan pembacaan ayat suci Al Quran, pemanjatan doa, dan diteruskan penyampaian sambutan dari Camat Tirtomoyo Kuswarno, berikut sambutan dari Ketua Paguyuban Tirto Manunggal Roso, Sutarmin, serta sambutan dari Setyo Sukarno, menyusul sambutan dari Joko Sutopo. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan pemberian santuan kepada 500 anak yatim piatu dan kaum duafa.
Bupati Wonogiri Joko Sutopo, dalam sambutannya berupaya memahamkan kepada massa tentang panca program unggulan yang kini telah dan terus dilakukan oleh Pemkab Wonogiri. Yakni mencakup upaya mewujudkan ‘alus dalane’ (pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan), ‘resik lan rame pasare’ (revitalisasi pasar tradisional), ‘gratis sekolahe’ (bebas biaya pendidikan dasar), ‘sehat wargane’ dengan pemberian pelayanan gartis pengobatan bagi warga miskin, dan ‘sejahtera petanine’ (sejahtera petaninya).
Secara khusus, Bupati Joko Sutopo memberikan apresiasi kepada Paguyuban Tirto Manunggal Roso, yang peduli memberikan santunan kepada 500 anak yatim piatu dan kaum duafa, yang dilakukan bersamaan dengan perayaan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1439 H. Ini menjadi sesuatu yang benrilai, dalam ikut serta memberikan kontirbusi secara nyata untuk mendukung pengentasan kemiskinan di Wonogiri.
”Kiranya ini dapat menginspirasi dan menjadi cambuk bagi paguyuban-paguyuban masyarakat lainnya yang eksis di Kabupaten Wonogiri, untuk ikut serta ‘sesarenagn mbangun’ Wonogiri,” tandas Bupati Joko Sutopo. Pada kesempatan tersebut, Bupati Joko Sutopo dan Ketua DPRD Wonogiri Setyo Sukarno, dalam kapasitasnya sebagai Ketua dan Sekretaris DPC PDI Perjuangan, mengajak hadirin untuk memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur bernomor 1, yakni duet Ganjar-Yasin dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng yang akan dilaksanakan Tanggal 27 Juni 2018 mendatang.(suarabaru.id/bp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini