MAGELANG- Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs) hari ketiga, Rabu (25/4) berjalan lancar. Kendala berupa server mati hanya terjadi saat UNBK hari pertama, Senin (23/4).
‘’Hari ini tidak ada kendala. Hari pertama memang sempat ada trouble karena server over loaded, karena se Indonesia akses semua. Setelah itu lancar, tidak ada halangan,’’ ujar Wakil Wali Kota Magelang, Windarti Agustina, di sela tinjauan UNBK tingkat SMP/MTs, Rabu (25/4).
Pada pelaksanaan UNBK tahun ini, lanjut Windarti, Pemkot Magelang memberikan dukungan berupa back up komputer keseluruhan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
‘’Sebanyak 3.240 buah komputer yang dipergunakan oleh 3.246 anak peserta ujian. Semuanya sudah dihandle dengan baik, penyediaannya juga cukup untuk semua anak,’’ tuturnya.
Kendati sempat terkendala server di hari pertama, namun Windarti yakin bahwa seluruh peserta ujian bisa menyesuaikan diri dan tidak terganggu dalam berkonsentrasi.
‘’Saya berharap, anak-anak bisa berusaha yang terbaik. Karena ujian ini adalah puncak prestasi dan bekal untuk melangkah ke jenjang berikutnya,’’ katanya.
Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Magelang, Sahid menambahkan, akibat gangguan server di hari pertama ujian, sebanyak 29 siswa harus mengikuti ujian susulan pada 8 Mei 2018 mendatang.
‘’Ke-29 siswa tersebut adalah siswa SMPN 2 Kota Magelang. Mereka harus ikut ujian susulan pada 8 Mei untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia,’’ jelas Sahid.
Selain itu, ada satu siswa dari SMPN 12 Kota Magelang yang juga harus mengikuti ujian susulan lantaran sakit sejak hari pertama ujian.
‘’Jadi ada 30 siswa yang akan ikut ujian susulan. Yang 29 siswa SMPN 2 hanya ujian susulan mata pelajara Bahasa Indonesia, sedangkan 1 siswa SMPN 12 sepertinya ikut semua mata pelajaran karena sampai hari ini masih belum masuk. Mereka akan ikut ujian susulan di sekolah masing-masing dengan pengawasan sama seperti ujian biasa,’’ ungkapnya.
UNBK SMP/MTs berlangsung selama 4 hari, yakni mulai Senin (23/4) hingga Kamis (26/4). Jadwal mata pelajaran yang diujikan yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, IPA. (SMNet.Com/dh)