blank
Dr Fitroh Rohcayanto, SH, MH terpilih menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi periode 2024 – 2029

JEPARA (SUARABARU.ID)  – Masyarakat Jepara, khususnya  Desa Watuaji Kecamatan Keling  tentu berbangga. Sebab salah satu putra terbaiknya,  Dr. Fitroh Rohcayanto, SH, MH    terpilih menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi periode 2024 – 2029 dalam Rapat Pleno Komisi III  DPR RI. Ia memperoleh 48 suara.

Putra pasangan almarhum H. Dul Wahab dan Hj  Hekmah ini  yang tinggal di wilayah RT 01 / RW01 Desa Watuaji ini menjalani kariernya di Kejaksaaan hingga menjadi Direktur Penuntutan KPK. Ayahandanya,  H. Dul Wahab adalah seorang guru SD di  Desa Watuaji dan kemudian menjadi kepala SD.

Riwayat Pendidikan Fitroh Rohcahyanto dimulai di SDN Klepu dan kemudian menyelesaikan pendidikan SMP di SMPN 6 Pati pada tahun 1987. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di SMAN 1 Tayu dan lulus tahun 1990. Jaksa Fungsional pada KPK itu kemudian kuliah di Universitas 17 Agustus (Untag) Semarang dan meraih gelar sarjana. Pada  tahun  2018 lalu, Fitroh menyandang predikat wisudawan terbaik S3 Fakultas Hukum (FH) Universitas Airlangga dengan IPK 3,83.

Kepala Desa Watuaji Jepara, Junaidi yang dihubungi SUARABARU.ID mengaku  senang dan bersyukur salah  putra terbaik   Desa Watuaji mendapatkan amanah sebagai pimpinan KPK. “ Ini tentu saja sangat membanggakan kami semua dan tentu menjadi motivasi bagi anak-anak muda untuk terus mengembangkan potensi yang dimilikinya,” ujar Junaidi. Beliau masih sering pulang ke Watuaji untuk menjenguk ibundanya, tambah Junaidi.

Hadepe