Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, berfoto bersama cicit buyut keluarga Wage Rudolf (WR) Soepratman, Antea Putri Turk, usai peringatan HUT Kemerdekaan ke-79 RI di Balai Kota Semarang, Sabtu 17 Agustus 2024. foto: Humas

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Ada yang terasa istimewa dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia tingkat kota Semarang tahun ini.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, secara khusus mengundang cicit (buyut) keluarga Wage Rudolf (WR) Soepratman, Antea Putri Turk, dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-79 di Balai Kota Semarang, Sabtu 17 Agustus 2024.

Dalam upacara tersebut, Antea Putri Turk hadir mengenakan kebaya merah dengan rambut bersanggul cantik. Ia membawakan lagu Indonesia Raya tiga Stanza dan Indonesia Tjantik yang diciptakan tahun 1924.

“Yang istimewa di HUT Kemerdekaan RI ini adalah hadirnya cicit buyut dari keluarga bapak WR Supratman, yang menciptakan lagu Indonesia Raya,” ujar Mbak Ita, sapaan akrab Wali Kota Semarang.

Mbak Ita mengaku takjub dengan suara Antea yang dikumandangkan dalam upacara tersebut.

“Ananda Antea ini tadi menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan tiga Stanza dan Indonesia Tjantik. Nyanyiannya diiringi paduan suara dari anak-anak muda dari Klenteng Tay Kak Sie yang menyanyikan lagu perjuangan,” ujar dia.