blank
Tim PkM dosen Fakultas Psikologi USM, berfoto bersama peserta psikoedukasi pengenalan gangguan psikologis pada lansia, di Kelurahan Mlatibaru. Foto: dok/usm

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dosen Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Semarang (USM), belum lama ini menyelenggarakan psikoedukasi pengenalan gangguan psikologis pada lansia, di Persatuan Paguyuban Lanjut Usia (PPLU), Kelurahan Mlatibaru, Kota Semarang.

Tim PkM terdiri dari Ketua Martha Kurnia Asih MSi, anggota Sri Widyawati MSi Psikolog, A Dian Savitri MSi Psikolog. Kegiatan yang diikuti 60 anggota PPLU itu, juga dihadiri Priyo Sarjono ST, selaku Lurah Mlatibaru, Kecamatan Semarang Timur.

Dalam keterangannya Martha mengatakan, PPLU Kelurahan Mlatibaru selama ini telah aktif melakukan kegiatan yang mendukung pemeliharaan kesehatan fisik. Yaitu program Posyandu Lansia, dan senam bersama setiap dua minggu sekali.

BACA JUGA: Tim PKM Magister Hukum USM Gelar Sosialisasi Kekerasan pada Anak

Namun dalam semua aktivitasnya itu, belum pernah melakukan kegiatan terkait kesehatan psikologis lansia. ”Tujuan kegiatan ini, untuk memberikan psikoedukasi pengenalan permasalahan gangguan psikologis, kepada para lansia dan keluarganya sebagai pendamping,” katanya.

Menurutnya, dengan psikoedukasi peserta akan memiliki pengetahuan dan keterampilan untuk mengenali diri, mengenai gangguan psikologis yang dihadapi.

Dia berharap, kegiatan ini bermanfaat bagi para lansia untuk dapat melakukan pemeriksaan diri secara dini, mengenai permasalahan psikologis yang dialami. Sehingga dapat melakukan antisipasi, agar permasalahan psikologisnya itu tidak berkembang lebih lanjut.

”Begitu pula dengan keluarga sebagai pendamping, dalam keseharian lansia. Mereka dapat memberikan dukungan yang sesuai dengan kebutuhan lansia,” ungkapnya.

Riyan