blank
Kepala Cabdindik Wilayah II, Haris Wahyudi, M.Pd. menyampaikan sambutan arahan kepada hadirin khususnya ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan

JEPARA (SUARABARU.ID) –  Bertempat di SMKN 1 Jepara, Dharma Wanita Persatuan (DWP)  Cabang Dinas Pendikan Wilayah II Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Halal Bihalal dan peringatan Hari Kartini dengan tema “Membangkitkan semangat Kartini masa kini yang inspiratif, kreatif dan inovatif dalam berkarya”

Hadir dalam acara ini, kepala Cabdindik Wilayah II Haris Wahyudi beserta ibu, Pengawas SMA, SMK , Kepala Sekolah beserta  ibu-ibu anggota DWP dari istri Pengawas, Kepala sekolah  SMA Negeri,  SMK Negeri  Kab. Jepara dan Demak. Juga pegawai Kantor Cabdindik Wilayah II.

blank
Tari Saman dari SMKN 1 Bangsri

Pembina DWP, Ibu Rosita Haris Wahyudi, Ketua DWP Ny. Sholikin kepsek SMAN 1 Demak, beserta ibu2 DWP dan didukung Kepsek, dan DW SMKN 1 Jepara, menyajikan acara dengan menampilkan Rebana dari SMKN 1 Jepara sebelum acara dimulai.

Acara dibuka dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Darma Wanita dan lagu Ibu Kita Kartini yg dipimpin oleh Ny. Sufaan  SMKN 1 Kalinyamatan

blank
Kepala SMKN 1 Jepara Dr Sugiyanto, M. Pd

Ada juga gerak rampak tari Saman persembahan dari siswi SMKN 1 Bangsri. Suasana khidmat tercipta pada saat Ny. Harsono DW SMKN 1 Jepara melantunkan ayat suci Al Qur’an. Setelahnya Ibu Aam Ulfiyana, seorang  guru Bahasa  Jawa membacakan geguritan berjudul  Ibu ciptaan NN. Geguritan ini mengingatkan hadirin tentang perjuangan seorang ibu.

blank
Ny Sufaan saat memimpin lagu

Dr. Sugiyanto, S.Pd.,S.ST.,M.Pd. kepala SMKN 1 Jepara selaku tuan rumah dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas kepercayaan DWP Cabdindik Wil. II. Juga kepada semua pihak yang mendukung acara s          ehingga berjalan lancar.

Kepala Cabdindik Wilayah II, Haris Wahyudi, M.Pd. menyampaikan sambutan arahan kepada hadirin khususnya ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan  untuk terus berkarya, aktif dalam kegiatan Darma Wanita. “Sangat penting untuk menjaga silaturahmi  dalam.peningkatan kinerja pegawai Cabdindik Wilayah II,” ujarnya.

blank
Penampilan Rebana dari SMKN 1 Jepara

Menurut Haris Wahyudi, silaturahim dimulai dari mengenal potensi diri. “Menjalin komunikasi positif dengan suami, sanak keluarga, dan lingkungan. Termasuk lingkungan kerja. Adanya komunikasi positif atau sillaturahim akan melahirkan kebahagiaan,” terangnya

Dengan kondisi itu akan meningkatkan motivasi kerja, yang berdampak pada semangat dan prestasi kinerja seluruh staf. “Karena itu kegiatan Dharma Wanita harus kita dukung, karena secara tidak langsung akan berdampak pada peningkatan kinerja pegawai di lingkungan Cabdindik Wilayah II.

blank
Acara ini ditutup oleh pembawa acara ibu Murdaningsih, S.Pd dan ibu Dewi Irawati, S.Pd, keduanya Guru SMKN 1 Jepara, dengan bersalam salaman dan ramah tamah

Tausyiah diberikan oleh  KH. Hamzah Sholehudin, S.Ag. Ia menyampaikan tentang 4 hal yang dapat mengantarkan ke surganya Allah SWT. Yang pertama Tebarkan Salam. Dimulai dari yang sederhana tapi berpahala  besar, yaitu ibu-ibu  selalu pamit atau minta ijin suami, mengucap salam dengan mencium tangan. Selain itu sering mengucapkan salam perdamaian dengan sesama muslim.

Kedua Suka memberi makan. Pertemuan halal bihalal bisa dipastikan ada makanan atau suguhannya. Hal ini akan memberikan keberkahan. Ketiga menjalin silaturahim. Acara halalbihalal dan pertemuan-pertemuan  lain termasuk pertemuan darma wanita, merupakan bentuk sillaturahim. Dan yang keempat adalah menghormati orangtua, terutama ibu.

Akhirnya acara ini ditutup oleh pembawa acara ibu Murdaningsih, S.Pd dan ibu Dewi Irawati, S.Pd, keduanya Guru SMKN 1 Jepara, dengan bersalam salaman dan ramah tamah sembari menikmati sajian pindang serani juga es Gempol Pleret sebagai makanan khas Jepara.

Hadepe – Ida Fitriningsih