JEPARA (SUARABARU.ID) – Memupuk rasa kepedulian di bulan Ramadan, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIK Tanjung Jati B kembali menggelar program “Peduli Pangan Untuk Pesantren”. Kali ini, bantuan berupa paket bahan pokok dan uang tunai diserahkan kepada Pondok Pesantren Salafiyah Putra Putri – Asrama Perguruan Islam di Desa Sumanding, Jepara, pada, Selasa (26/3/2024).
“Sebanyak 60 santri putra dan putri di pesantren ini telah menerima manfaat dari bantuan YBM PLN UIK Tanjung Jati B. Semoga bisa meringankan kewajiban mereka dalam menjalani ibadah di Bulan Ramadan,” ungkap Ketua YBM PLN UIK Tanjung Jati B, Widiarta.
Adapun bantuan yang diberikan berupa beras, gula, minyak goreng, telur, mie instan, wafer dan sirup. Selain itu, YBM juga menyalurkan bantuan uang tunai untuk operasional pesantren. Penyerahan bantuan dilakukan langsung di lokasi pesantren.
Program ini merupakan agenda rutin tahunan YBM dalam rangka menebar “Benderang Berkah Ramadan 1445 H”. Pada periode sebelumnya, juga telah diberikan bantuan sarana berupa pembangunan toilet di pesantren yang sama.
“Hubungan harmonis dengan lembaga pendidikan Islam seperti pesantren ini terus kami jalin. Semoga bantuan ini bisa mendorong lahirnya generasi muda cendekia dan tetap teguh memegang prinsip keislaman,” tutur Widiarta
Ke depan, YBM PLN UIK Tanjung Jati B berkomitmen untuk senantiasa meningkatkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat luas, terutama di bidang pendidikan keagamaan.
Hadepe