blank

Makassar – Semen Indonesia bekerjasama dengan PT Industri Kapal Indonesia (Persero) dan PT Kawasan Industri Makassar (Persero) dalam Program BUMN Hadir Untuk Negeri menyelenggarakan  “Siswa Mengenal Nusantara”. Sebanyak 25 Siswa SMA/SMK/SLB berprestasi dari Provinsi Sumatera Barat dengan didampingi guru pembimbing berkunjung ke Provinsi Sulawesi Selatan selama 7 hari.

Pelepasan “Siswa Mengenal Nusantara” ditandai dengan penabuhan gendang oleh Direktur Utama PT Semen Tonasa, Subhan, bersama Perwakilan dari Kodam XIV Hasanuddin Aster Kolonel Heri Prakosa dan Perwakilan dari Dinas Pendidikan Makassar H. Misi di Ruang Krakatau Hotel Horison Makassar, (11/8).

blank

Direktur Utama Semen Tonasa, Subhan, mewakili Semen Indonesia, mengatakan 25 siswa SMA/SMK/SLB dan 7 pendamping dari Provinsi Sumatera Barat ini akan dikenalkan Provinsi Sulawesi Selatan  selama 7 hari. Mereka akan diajak berkunjung ke berbagai tempat sejarah dan edukasi. Sebaliknya, 27 siswa dan 3 pendamping dari Provinsi Sulawesi Selatan akan mengunjungi Provinsi Sumatera Barat.

“Kegiatan Siswa Mengenal Nusantara merupakan program pertukaran pelajar antar provinsi di seluruh Nusantara. Tujuannya adalah untuk menanamkan rasa bangga dan cinta tanah air sejak dini kepada siswa. Keragaman kekayaan Nusantara dan potensi daerah diperkenalkan melalui interaksi langsung siswa dengan Pemerintahan dan masyarakat di Provinsi yang dikunjungi,” jelasnya

Kehadiran BUMN di seluruh provinsi di Indonesia diharapkan dapat menjadi pendorong pengembangan ekonomi di daerah khususnya wilayah 3T (Terdepan, Terluar dan Tertinggal).

Rangkaian kegiatan siswa dari Sumatera Barat selama 7 hari di Sulawesi Selatan diantaranya adalah mengunjungi benteng Fort Rotterdam, Pantai Losari, Sanggar Celebes Indonesia, Perpustakaan Daerah, Taman Nasional Bantimurung-Bulusaraung, Benteng Somba Opu, SMA 2 Malino Tinggi Moncong, Makam Kerajaan Binamu Jeneponto, PLTB Jenepontop dan Trans Studio Makassar.

”Melalui pertukaran pelajar ini perusahaan berkomitmen menumbuhkan dan memupuk rasa kebanggaan berbangsa dan bertanah air pada generasi muda khusunya siswa sekolah. Menumbuhkan kesadaran bahwa keragaman itu merupakan kekuatan NKRI. Ditangah generasi muda potensi bangsa yang besar dapat diolah dengan baik yang akan mengantarkan Indonesia menjadi bangsa yang besar,” jelasnya.

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk turut mendukung program “BUMN Hadir Untuk Negeri” yang diselenggarakan oleh Kementerian BUMN dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-73

Republik Indonesia. Perusahaan menggelar berbagai kegiatan yang dipusatkan di provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan tersebut diantaranya Siswa Mengenal Nusantara, jalan sehat serta upacara bendera HUT ke-73 RI.

blank

Tentang PT Semen Indonesia (Persero) Tbk.

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk merupakan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) persemenan terbesar di Indonesia dan Holding Company dari PT Semen Padang, PT Semen Gresik, PT Semen Tonasa dan Thang Long Cement Vietnam.

Dalam industri persemenan, kapasitas produksi Perseroan terus mengalami pertumbuhan. Saat ini, Perseroan memiliki 14 Integrated Cement Plant yang tersebar di Indarung (Sumatera Barat), Tuban (Jawa Timur), Pangkep (Sulawesi Selatan), Rembang (Jawa Tengah) dan Quang Ninh (Vietnam) dengan total kapasitas terpasang sebesar 35,9 juta Ton semen per tahun.

Keunggulan kompetitif Perseroan juga didukung oleh berbagai fasilitas distribusi dan pemasaran, meliputi 3 Grinding Plant, 26 Packing Plant, 11 pelabuhan khusus, 17 gudang penyangga, 651 distributor di seluruh penjuru Nusantara, dan 78 distributor yang tersebar di Vietnam. Di Indonesia, Perseroan memiliki 3 merek yang telah melekat di hati konsumen yaitu Semen Padang, Semen Gresik dan Semen Tonasa. Pangsa pasar domestik sebesar 39%  yang mencerminkan kekuatan citra dan reputasi Perseroan.

Perseroan berhasil mengelola fundamental keuangan yang tetap kuat meskipun dinamika persaingan setiap tahunnya semakin meningkat. Keberhasilan pengelolaan fundamental keuangan ini mampu memberikan kesempatan lebih luas bagi Perseroan untuk melakukan perluasan kapasitas produksi serta ekspansi usaha. Hal ini dapat dibuktikan dalam pertumbuhan keuntungan yang setiap tahunnya mengalami laba.

Dengan prinsip “Untuk Kualitas • Untuk Bumi • Untuk Indonesia”, Semen Indonesia hadir menjadi solusi kebutuhan konsumen dan pembangunan nasional, dengan senantiasa menjaga tata kelola lingkungan dalam setiap operasional perseroan, serta terus menjadi BUMN kebanggaan Bangsa Indonesia. (suarabaru.id/sl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini