SEMARANG (SUARABARU.ID) – Sebanyak 3.350 atlet ikuti Turnamen E-sport yang digelar Relawan Prabowo-Gibran.
Ribuan atlet e-sport tersebut mengikuti Gemoy E-Sport Championship 2023 yang digelar relawan Prabowo-Gibran, Garuda Nusantara 08 Indonesia Emas (GN 08).
Turnamen gim Mobile Legends ini dilaksanakan secara bertahap di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Untuk pekan ini berlangsung di Kabupaten Magelang, Grobogan, Karanganyar, Wonogiri, dan Kota Tegal.
Perwakilan penyelenggara, Setiawan Abdur Rouf menyatakan bangga karena Gemoy E-sport Championship 2023 disambut antusias oleh atlet-atlet e-sport daerah.
“Total ada sekitar 670 tim, yakni 3.350 atlet Jawa Tengah yang ikut turnamen ini,” jelas Setiawan saat dikonfirmasi, Selasa (26/12/2023).
Setiawan berharap, dengan kegiatan ini bisa mendidik masyarakat sekitar agar lebih paham tentang perkembangan zaman. Di mana kaum milenial sekarang sudah bisa mencari pundi-pundi uang dengan mengasah kemampuannya untuk menjadi yang terbaik.
Salah satu atlet e-sport asal Kota Tegal, Zidan mengatakan, kegiatan yang diinisiasi relawan Prabowo-Gibran ini sangat ditunggu masyarakat penggemar e-sport.
Ia berharap kegiatan semacam ini lebih sering dilaksanakan agar kemampuan para atlet semakin terasah. “Semoga tahun depan ada lagi,” tukasnya.
Sementara Ketua Umum GN 08, Agus S Winarto menegaskan bakal terus mendukung talenta perkembangan atlet e-sport. Dirinya mendorong para atlet Jawa Tengah bisa berkembang dengan baik untuk kancah nasional maupun internasional.
Diketahui, GN 08 selaku penyelenggara Gemoy E-sport Championship 2023 menyediakan hadiah di seluruh daerah dengan total Rp 61.250.000. Masing-masing daerah memperebutkan Rp1.750.000 untuk tiga pemenang.
Turnamen ini telah sukses terlaksana di Kabupaten Pati, Brebes, Kebumen, dan Kota Surakarta pada 9–10 Desember 2023 (pekan I).
Selanjutnya, turnamen di Kabupaten Blora, Pemalang, dan Kabupaten Semarang tergelar pada 16–17 Desember 2023 (pekan II).
Ning S