PACITAN (SUARABARU.ID) – Ratusan abang becak, kusir dokar dan kusir bendi di Kabupaten Pacitan, Jatim, Jumat (18/8), mendapat pembagian bingkisan. Pembagian bingkisan dilakukan oleh Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayu Aji.
Bagian Prokopim Pemkab Pacitan, mengabarkan, ini menjadi bagian dari momen kemerdekaan dan berkah bagia para abang becak bersama kusir dokar dan bendi. Abang besak yang mendapatkan bingkisan sebanyak 280 orang, berikut 6 kusir dokar dan 8 kusir bendi, serta 2 orang Koordinator Pasar Arjowinangun dan Pasar Minulyo.
Pembagian bingkisan dilakukan di depan Pendapa Kabupaten Pacitan. Mereka datang dengan membawa serta becak, dokar dan bendinya. Pembagian bingkisan itu, merupakan bagian dari pentasyarufan dana zakat profesi dan infaq dana Baznas Kabupaten Pacitan, dalam rangka HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.
Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati (Wabup) Pacitan, Gagarin, bersama Ketua DPRD, Sekda Pacitan, Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekda, serta sejumlah Pimpinan Perangkat Daerah.
”Terima kasih untuk ASN yang telah tulus ikhlas menyisihkan sebagian rezekinya, untuk membantu sesama. Mudah-mudahan berkah untuk semua, baik muzaqi, penerima dan bagi Pacitan pada umumnya,” kata Mas Aji (panggilan akrab Bupati Pacitan).
Bambang Pur