blank
Tim Duta GenRe MA NU Nahdlatul Fata bersama mentor.

JEPARA (SUARABARU.ID) – Ajang pemilihan Duta Genre Kabupaten Jepara adalah ajang yang bergerak di bawah naungan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dan diselenggarakan rutin setiap tahunnya. BKKBN mengembangkan program Generasi Bencana (GenRe) dalam rangka merespon permasalahan remaja saat ini.

MA NU Nahdlatul Fata turut hadir memberikan ruang ekspresi dengan mendelegasikan siswa- siswi terbaiknya. Tergabung dalam wadah Nafa Modelling Scholl yang dibina Lukluk Iryahiyati. Ia secara continyu mengasah talenta-talenta baru, dengan bekal skill, wawasan, serta tampilan trendy bernuansa islami.

blank
Faisal juara favorit putra

Tiga siswa-siswi terbaik MA NU Nahdlatul Fata, yakni Amalia Zulfa Putri (11 IPS 1), Nur Ahmad Faisal (11 IPA), dan Rajmanuha Ramadhani (10 IPS 2) mengikuti ajang Duta Genre dengan persiapan yang cukup.

Melewati berbagai babak mulai dari seleksi administrasi, video aksi, minat bakat, tes tertulis dan wawancara dilewati mereka bertiga hingga bisa mengantarkan Tim Duta Genre MA NU Nahdlatul Fata lolos Grand Final (15 Besar) dari kurang lebih 100 peserta.

Dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Jepara, 24 Juni 2023 babak Grandfinal digelar. Dari 15 besar peserta, diambil 10 peserta terbaik.” Alhamdulillah sungguh sangat membanggakan karena Amel, Fais, dan Rara berhasil lolos.” tutur Bu Lukluk, panggilan akrab sang mentor

blank
Amelia Juara Harapan Duta GenRe

Pada babak 10 besar diseleksi menjadi 5 besar. Harapan muncul ketika nama Amalia Zulfa Putri ikut tergabung dalam 5 besar. Menampilkan Specs dengan baik di hadapan dewan juri. Amalia Zulfa Putri Finish menjadi 4 terbaik Duta Genre Putri Kabupaten Jepara 2023.

Prestasi yang membanggakan juga diraih kompatriotnya, Nur Ahmad Faisal yang menyabet penghargaan Duta Favorit Putra terbaik. Capaian yang membanggakan juga disematkan kepada Rajmanuha Ramadhani yang berhasil masuk 10 besar sebagai peserta termuda.

blank
Amalia Zulfa Putri

Hal ini memberi bukti, Nafa secara konsisten melahirkan siswa- siswi yang kompeten dan berwawasan, bagaimana tidak? Muhammad Bagas Avianto (Duta Genre 2022), Nia Uzlifatun Nikmah, Dan ia Aprilia, dan Intan Nur Cahya Ningsih adalah alumni-alumni MA NU Nahdlatul Fata yang berhasil menjadi bagian dari perjalanan Duta Genre Kabupaten Jepara dari masa ke masa.

Pembinaan yang serius serta dukungan suport maksimal dari madrasah mampu memberi ruang aktualisasi terbaik siswa- siswi dalam mengasah kemampuan, mengkonversi bakat-bakat luar biasa menjadi prestasi yang membanggakan.

(Hadepe-AA/Sub