blank
Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat saat melantik P3K Tenaga Kesehatan. Foto : SB/dok Prokompim

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Sebanyak 153 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga kesehatan di lingkungan Pemkab Wonosobo resmi dilantik dan diambil sumpahnya, oleh Bupati Afif Nurhidayat, di Pendopo Selatan setempat.

Afif mengatakan, pengangkatan menjadi PPPK harus disyukuri dengan cara bekerja dan beribadah lebih giat. Tunjukkan kinerja dedikasi dan loyalitas terbaiknya dalam bekerja, utamanya dalam memberikan pelayanan publik yang bermutu.

“Teruslah belajar, memperbaiki diri, dan mengembangkan potensi, karena tugas dan tanggung jawab yang kita emban ke depan, akan semakin berat,” tegasnya.

Sebagai ASN dituntut untuk terus meningkatkan pengetahuan, wawasan, profesional, kepribadian dan etika, kerena suatu keberhasilan dalam pekerjaan tergantung kepada kemampuan dan kemauan saudara dalam mengoptimalkan pelaksanaan tugas yang diberikan.

Dikatakan Bupati, para penerima SK merupakan sumber daya manusia unggul yang ahli dalam bidangnya. Pemerintah dan masyarakat, menantikan hasil terbaik dalam pengabdiannya, bekerja dan berkarya, mengentaskan masalah-masalah prioritas di Wonosobo.

Afif berharap PP3K terus meningkatkan kompetensi dan kapasitas diri, serta berupaya mewujudkan core values ASN BerAKHLAK, yang siap membangun daerah dalam rangka mewujudkan Wonosobo yang berdaya saing, maju dan sejahtera.

“Pengangkatan ini saya harap dapat menjadi awal bagi terlaksananya pelayanan publik yang senantiasa prima, berkualitas dan efektif,” pungkasnya.

Bekerja Optimal

blank
Salah satu tenaga keswhatan P3K Tenaga Kesehatan menerim SK. Foto : SB/dok Prokompim

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonosobo, Tri Antoro menambahkan, PPPK tenaga kesehatan yang baru saja menerima SK, diharapkan mampu bekerja secara optimal membangun Wonosobo ke arah yang lebih baik.

“Dengan demikian, layanan kesehatan di daerah ini berjalan lebih optimal. Wonosobo sebagai daerah miskin di Jawa Tengah dan kasus stunting masih tinggi karena salah satunya akibat kualitas kesehatan warga yang masih rendah,” tegasnya.

Pihaknya meminta kepada PPPK yang dilantik hari ini, untuk segera mempelajari peraturan-peraturan terkait, khususnya tentang PPPK, profesi, dan kesehatan.

“Hal itu sebagai bekal dalam melaksanakan tugas, guna mengoptimalkan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi jabatan masing-masing,” ungkapnya.

Muharno Zarka