Bubur Suro kaya rempah, rasanya sungguh nikmat.
Cita rasa gurih dan berempah ditambah aneka lauk tambahan semakin menggugah selera.
Ternyata cara bikin Bubur Suro nggak susah loh bestie.
Ini bahan-bahan yang dibutuhkan catat ya :
Bahan bubur:
150 gram beras
1.500 ml santan
2 lembar daun salam
1 batang serai
1 sdt garam
Bahan kare tahu :
500 gram tahu putih
1 lembar daun salam
1 jari lengkuas
500 ml santan
3 butir kemiri
3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
1/2 sdt kunyit bubuk
1/2 sdt merica
1/2 sdt ketumbar
Garam dan gula secukupnya
Cara membuatnya:
1. Masak beras dengan magicom biar praktis. Lalu masukkan bahan bumbu untuk beras tadi.
2. Sambil menunggu beras matang kita siapkan kare tahu.
Tahu dipotong kotak kecil dan digoreng sebentar supaya tidak hancur saat dimasak.
Ingat jangan terlalu kering segera angkat dan tiriskan.
3. Haluskan duo bawang merah dan putih, kemiri lalu blender atau diuleg.
Masukkan bumbu halus kunyit, ketumbar dan merica.
Tumis bumbu masukkan lengkuas dan daun salam.
Jangan lupa gula garam dan tes rasa.
Tunggu sampai air menyusut lalu matikan api.
4. Waktunya menata bubur Suro
Bisa menggunakan daun pisang yang dibentuk takir atau dipotong sesuai ukuran piring.
Tuang bubur dengan lauk kering tempe, irisan telur dadar, dan kacang tanah yang digoreng.
Tambahkan perkedel sebagai pelengkap dan bawang goreng untuk taburan.
Kalau mau ditambah kacang kedelai atau kacang mede silakan saja sesuai selera.
Nah, selesai sudah dan bisa disantap bersama dengan keluarga.