JEPARA(SUARABARU.IID) – Lomba menyanyi dan pengucapan Pembukaan UUD RI Tahun 1945 menutup rangkaian kompetisi jenjang SD yang digelar Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Jepara tahun 2022. Kegiatan yang berlangsung Kamis siang (1/12/2022) di Gedung PGRI Jepara dan aula Satkordik Kecamatan Jepara, dibuka Pelaksana Tugas Kepala Disdikpora Ali Hidayat.
“Ini upaya kami untuk memberi sebanyak mungkin ruang terhadap bakat dan minat siswa yang belum terpantau dalam lomba-lomba sebelumnya,” kata Plt. Kepala Disdikpora Ali Hidayat.
Kepala Bidang SD Edy Utoyo melalui Widyaprada Ahli Muda-Subkoordinator Pengendalian Mutu SD Nurul Afifah mengatakan, selain dalam rangka Hari Guru Nasional, lomba ini juga digelar dalam rangka Hari Ibu tahun 2022. Terdapat 5 jenis/kategori
“Hari ini 2 jenis lomba dalam 3 kategori, yaitu menyanyi kategori putra, menyanyi kategori putri, serta pengucapan Pembukaan UUD 1945,” katanya.
Dalam lomba menyanyi, peserta membawakan lagu wajib Himne Guru dan 1 lagu pilihan, berupa lagu daerah.
“Kemarin telah kami selesaikan lomba khusus untuk kelas 1 dan 2, yakni deklamasi dan menggambar,” tambah Nurul Afifah.
Seluruh peserta merupakan wakil terpilih dalam seleksi di tingkat Satkordik Kecamatan.
Nurul Afifah menyebut, lomba untuk kelas 1 atau 2 tahun ini sengaja diadakan dalam rangka memberi kesempatan bagi peserta didik kelas rendah berkompetisi serta mewadai bakat dan minat mereka yang selama ini belum mendapat kesempatan. Dengan demikian, mental berkompetisi dalam berbagai bidang terbangun sejak awal.
Seluruh peserta memperebutkan gelar juara 1 sampai juara harapan 3. Selain piala dan piagam, pemenang diberi apresiasi berupa uang pembinaan dengan nilai progresif, yakni Rp3 juta untuk juara 1 hingg Rp1,25 juta untuk juara harapan 3.
Setelah ini, lomba-lomba berikutnya akan digelar tajun 2023.
Gita