blank
PJ Bupati Jepara Edy Supriyanta saat menyerahkan hibah buku dan rak kepada salah satu perwakilan. (Foto: Kominfo)

JEPARA (SUARABARU.ID)– Sebanyak 11 sekolah swasta dan perpustakaan masyarakat yang tersebar di delapan Kecamatan se- Kabupaten Jepara menerima bantuan buku dan rak. Bantuan ini secara langsung diberikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta di ruang Sosrokartono, Sekretariat Daerah (Setda) Jepara Senin, (5/8/2022).

blank
Penyerahan hibah buku dan rak di ruang Sosrokartono Setda Jepara (Foto: Kominfo).

Hibah Buku dan Rak untuk 11 Perpustakaan Sekolah swasta dan Perpustakaan Masyarakat ini terdiri Kecamatan Kedung, Batealit, Tahunan, Jepara, Pakis Aji, Mlonggo, Bangsri, dan Keling.

Edy Supriyanta yang pada kesempatan itu didampingi Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Jepara, Umar Chotob, mengatakan untuk Perpustakaan penerima Hibah masing – masing mendapatkan 1 rak dan 1 buku dengan total nominal Rp.10.545.000,- yang dibagikan untuk 11 Perpustakaan.

“Bantuan ini tidak banyak, tapi mudah-mudahan bermanfaat untuk anak-anak kita,” ujar Edy Supriyanta.

11 lokasi yang di menerima Hibah yakni, dari kecamatan Tahunan ada MTs Mada Nusantara Tegalsambi, TK ABA II Kecapi, Kecamatan Batealit ada SMP 1 Al-Amin Ngasem, di Kecamatan kedung ada Masjid Jami’ Darul Hakim Menganti,

POS PAUD Delima Jabokuto di Kecamatan Jepara Kota, Kecamatan Pakis Aji ada tiga lokasi meliputi, PMTs Miftahul Ulum Tanjung, MTs Maftholibul Ulum Lebak, TBM Capung Mambak, dan ada PAUD Al-Ashr Islamic School Bangsri, MTs NU 49 Tarbiyatul Ulum Gelang, MI Darul Huda I Karanggondang, masing-masing dari Keling dan Mlonggo.

Edy Supriyanta mengay, “Insya Allah nanti kedepannya kita lebih banyak membantu, lebih banyak lagi memberikan buku-buku untuk perpustakaan di Jepara,” katanya.

“Semoga anak-anak kita menjadi anak-anak yang cerdas, berpengetahuan luas dan menjadi harapan bangsa kedepan,” pungkas Pj Bupati Jepara, Edy Supriyanta.

ua/kominfo