blank
Regu II Damkar Pemkab Wonogiri pimpinan Tri Budi Santosa, melakukan penangkapan ular sepanjang 3 M di Dusun Bercak, Desa Glinggang, Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Awas, di siklus pranata mangsa kesanga (kesembilan) Bulan Maret ini, ditengarai banyak ular besar yang mendatangi pemukiman warga di Kabupaten Wonogiri. Ada perkiraan, ular tersebut lapar dan tak menemukan mangsa di habitatnya, atau tengah mencari pasangannya karena muncul birahi untuk kawin.

Sebagaimana diketahui, Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab Wonogiri, menangkap lagi ular besar jenis Piton di pekarangan warga Dusun Bercak, Desa Glinggang, Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri.

Yakni di lahan pekarangan milik Tedi, warga Dusun Bercak RT 8/RW XVII, Desa Glinggang, Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri.

Kepala Unit Pelaksana Tugas Dinas (UPTD) Damkar Pemkab Wonogiri, Joko Santosa, menyatakan, ular Piton di kebun Tedi itu memiliki panjang 3 Meter (M).

Kemunculannya membuat panik Tedi dan kelarganya. Para tetangga juga ketakutan dan tidak ada yang berani menangkapnya. Karena itu, kemudian meminta Tim Damkar untuk menangkapnya.

Dipimpin Komandan Regu (Danru) II Tri Budi Santosa, ular Piton tersebut akhirnya berhasil ditangkap, dan kemudian dilepasliarkan ke lokasi yang jauh dari pemukiman penduduk.

Memangsa Ayam

Seperti pernah diberitakan, Tim Damkar Pemkab Wonogiri, sebelumnya juga menangkap ular jenis yang sama di Lingkungan Sanggrahan, Kelurahan Giripurwo, Kecamatan Wonogiri Kota, Kabupaten Wonogiri.

blank
Patroli polisi Wonogiri, semalam, menjumpai ular besar yang tengah menyeberangi jalan aspal di Plaza kompleks Bendungan Serbaguna Waduk Gajahmungkur Wonogiri.

Penangkapan dilakukan atas permintaan warga yang ketakutan tatkala ular tersebut memangsa ayam piaraan Ny Sri Sulasmi di RT 2/RW 11 Lingkungan Sanggrahan, Kelurahan Giripurwo, Wonogiri.

Ular jenis Phytonidae tersebut, kemudian dilepasliarkan ke kawasan hutan yang jauh dari pemukiman warga. Ini dilakukan, karena tidak ada komunitas penyuka reptil yang berminat.

Sementara itu, Kasubsi Penmas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono, menyatakan, patroli polisi semalam juga menjumpai ular Sanca besar jenis Sowo Kembang (Malayopython reticulatus) yang melata menyeberangi jalan aspal.

Personel patroli tidak melakukan penangkapan, karena kemunculan ular besar tersebut lokasinya berada di tempat yang jauh dari pemukiman penduduk. Yakni di Plaza unjung timur Bendungan Serbaguna Waduk Gajahmungkur Wonogiri.

Sebutan Sanca, karena ular jenis itu masuk kategori pembelit yang diklasifikasikan sebagai familia Pythonidae. Reptilia ini, hidup tersebar luas di daerah beriklim panas dan tropis, seperti di benua Afrika, Asia dan Australia. Salah satu spesies Sanca (Sowo) Kembang, merupakan ular mampu tumbuh besar dan panjang.

Bambang Pur