Dian Kristiandi menunjukkan hadiah berupa jam dinding dari kayu dengan gambar seorang naik motor trial

JEPARA (SUARABARU.ID) –  Tanggal 18 Maret menjadi momen istimewa bagi Bupati Jepara Dian Kristiandi. Sebab bertepatan dengan tanggal itu ia dilahirkan  49 tahun.

Hari yang spesial bagi Bupati ini, dibanjiri dengan ucapan selamat dan doa dari berbagai kalangan. Termasuk Kapolres Jepara, AKP Warsono, Kajari Jepara Ayu Agung, Sekda Jepara Edy Sujatmiko.

Bukan hanya dari kalangan pejabat dan ASN, ucapan selamat ulang tahun juga datang dari anak-anak berkebutuhan khusus Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Jepara.

Kapolres Jepara AKP Warsono juga memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Dian Kristiandi

Ucapan ini sebagai bentuk simpati terhadap orang nomor satu di Jepara  atas berbagai prestasi dan upayanya dalam memajukan Kota Ukir.

Kapolres Jepara AKP Warsono juga memberikan kejutan kue ulang tahun dan memberikan ucapan selamat kepada Dian Kristiandi, di Peringgitan Pendopo

Sedang Kajari Jepara Ayu Agung, mendoakan semoga panjang umur, diberikan kesehatan, kesuksesan dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Sementara itu Edy Sujatmiko yang mewakili seluruh ASN di Jepara mengatakan mudah-mudahan diberi kesehatan, kesuksesan, sehingga mampu memberikan yang terbaik untuk Jepara. “Kami selaku staf mohon arahan dan bimbingannya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,”katanya.

Dian Kristiandi mendapatkan hadiah berupa jam dinding dari kayu dengan gambar seorang naik motor trial dari siswa SLB Jepara

Dian Kristiandi  mengucapkan terima kasih atas ucapan selamat dan doa  yang diberikan kepadanya. “Ini adalah sebuah kejutan yang tidak disangka. Momen spesial ini merupakan kado istimewa, karena dua bulan lagi

“Siapapun yang diberikan kepercayaan untuk memimpin Jepara nanti, terus mensejahterakan masyarakat. Semoga bisa terus berbuat kebaikan untuk semua lapisan dan bermanfaat bagi semua orang,” ujanya.

Acara semakin meriah saat Dian Kristiandi  memotong kue ulang tahun. Dengan tiba-tiba, anak-anak dari SLB Negeri Jepara datang dan menyanyikan lagu selamat ulang tahun dengan iringan gitar. Bupati  langsung menghampirinya.

Saat itu juga, salah satu dari anak tersebut memberikan hadiah berupa jam dinding dari kayu dengan gambar seorang naik motor trial. Tak pelak, ia  mengucapkan terima kasih atas hadiah yang diberikan anak-anak tersebut.

Hadepe – kmf