WONOGIRI – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 H, jajaran Polres Wonogiri menggelar razia kendaraan bermotor waktu dinihari dalam rangka cipta kondisi. Razia yang dilaksanakan Sabtu dinihari (25/5) ini, dipimpin langsung Kapolres Wonogiri AKBP Uti Nartanti Istiwidayati, dengan melibatkan para prajurit TNI dari Kodim 0728 Wonogiri, dan personel Brimob yang di-Bawah Komando (BKO) ke Polres Wonogiri.
Pelaksanaan razia dinihari ini, diawali dengan menggelar apel yang dipimpin oleh Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti Istiwidayati. Ikut hadir Kabag Ops Polres Wonogiri, Kompol Agus Pamungkas, Kasat Lantas AKP Dwi Erna Rustanti, Kasat Narkoba AKP Suharjo, Kasat Sabhara AKP Suyono. Berikut Perwira Pengawas (Pawas) Iptu Suwondo, Danton 6 Iptu Eko Sudarmoko serta Wadanton 6 Ipda Pujoyono, Danton Pleton TNI-AD Kodim 0728 Wonogiri Serma Paimin.
Adapun sasaran razia antara lain mewaspadai tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), senjata tajam (Sajam), minuman keras (Miras), mercon (petasan), narkoba, bahan peledak (Handak) dan atribut-atribut yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Adapun lokasi razia bertempat di tepi jalan depan Terminal Giri Adipura di Krisak, Kecamatan Selogiri, Kab Wonogiri, dan di depan Monumen Tugu Pusaka Mangkunegaran yang berlokasi di depan Kantor Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri. Hasilnya memeriksa 244 kendaraan dengan menindak sebanyak 15 kendaraan yang kedapatan melakukan pelanggaran untuk dikenai tilang. Razia gabungan ini, tidak menemukan kasus curanmor, sajam, miras, petasan, narkoba, handak maupun atribut-atribut yang berpotensi mengganggu Kamtibmas.
Kapolres melalui Pejabat Sementara (Ps) Kasubag Humas Polres Wonogiri, Iptu Suwondo, menyatakan, razia cipta kondisi dilakukan dengan memeriksa kendaraan bermotor, sekaligus sebagai antisipasi terhadap kemungkinan munculnya gangguan Kamtibmas pasca-pengumuman dan penetapan hasil Pemilu serentak 2019 yang dilakukan oleh KPU Pusat.
Pelaksanaan razia dinihari ini, diawali dengan menggelar apel yang dipimpin oleh Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti Istiwidayati. Ikut hadir Kabag Ops Polres Wonogiri, Kompol Agus Pamungkas, Kasat Lantas AKP Dwi Erna Rustanti, Kasat Narkoba AKP Suharjo, Kasat Sabhara AKP Suyono. Berikut Perwira Pengawas (Pawas) Iptu Suwondo, Danton 6 Iptu Eko Sudarmoko serta Wadanton 6 Ipda Pujoyono, Danton Pleton TNI-AD Kodim 0728 Wonogiri Serma Paimin.
Adapun sasaran razia antara lain mewaspadai tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), senjata tajam (Sajam), minuman keras (Miras), mercon (petasan), narkoba, bahan peledak (Handak) dan atribut-atribut yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Adapun lokasi razia bertempat di tepi jalan depan Terminal Giri Adipura di Krisak, Kecamatan Selogiri, Kab Wonogiri, dan di depan Monumen Tugu Pusaka Mangkunegaran yang berlokasi di depan Kantor Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri. Hasilnya memeriksa 244 kendaraan dengan menindak sebanyak 15 kendaraan yang kedapatan melakukan pelanggaran untuk dikenai tilang. Razia gabungan ini, tidak menemukan kasus curanmor, sajam, miras, petasan, narkoba, handak maupun atribut-atribut yang berpotensi mengganggu Kamtibmas.
Sementara itu, jajaran Polres Wonogiri termasuk peleton Brimob yang di-BKO-kan ke Wonogiri, Sabtu petang (25/5), mengadakan acara buka bersama dengan Bupati Wonogiri Joko Sutopo. Acara bukber ini, digelar di ruang hal Mapolres Wonogiri.(suarabaru.id/bp)