(SUARABARU.ID) – Amanda Staveley, bos baru Newcastle United, menjanjikan skuad kelas dunia agar timnya disegani.
Newcastle resmi punya pemilik baru terhitung 7 Oktober lalu.
Kepemilikan klub berpindah dari Mike Ashley ke Public Investment Fund (PIF) Arab Saudi yang dipimpin Pangeran Mohammed bin Salman (MBS).
PIF memegang 80 persen saham, sedangkan 20 persen sisanya dibagi antara Amanda Staveley dan Reuben Bersaudara.
Akuisisi ini menjadikan The Magpies sebagai klub sepak bola terkaya di dunia dengan dukungan aset 250 miliar pound (lebih dari Rp 6.000 triliun).
Kedatangan pemilik baru langsung membuat suporter Newcastle bersuka cita.
Kaya mendadak, The Toon Army diperkirakan bakal menjadi klub top dan mendatangkan pemain-pemain kelas dunia ke St James’ Park.
Staveley (48) tak menampik ambisi untuk mendatangkan pemain-pemain kelas dunia.
Namun, pengusaha ini juga menegaskan perlunya dukungan infrastruktur yang mumpuni.
‘’Kami akan ada di bursa transfer untuk bersaing demi pemain-pemain kelas dunia. Namun, kami pun butuh infrastruktur di sekitar pemain kelas dunia,’’ tutur Amanda seperti dikutip dari Metro.
Dia menjelaskan butuh anggaran besar di sepak bola, dan pihaknya ingin tetap bersikap rasional.
‘’Kami harus melakukan telaah penuh, di mana operasinya, dan apa yang kami cari pada Januari nanti. Semua akan butuh waktu, tidak bisa instan,’’ ungkap perempuan yang turut membantu Abu Dhabi United Group mengakuisisi Manchester City pada 2008 ini.
Kini, Newcastle berpeluang mengejar status elite di Liga Primer Inggris.
Status itu saat ini menjadi milik Liverpool, Manchester City, Manchester United, Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.
rr