blank
Jenazah korban diangkut menggunakan mobil Polsek Giriwoyo unyuk dibawa ke rumah duka.

WONOGIRI-Tukino ( 79) warga Dusun  Gondang RT 01 RW07 Desa Bulurejo Kecamatan  Giriwoyo. Kabupaten Wonogiri, ditemukan meninggal di kedung yang tak jauh dari rumahnya, Senin (8/4) setelah menghilang sejak kemarin.

Kapolres Wonogiri AKBP Uri nartanti Istdiwidayati melalui Paur Subbag Humas Polres Aipda Iwan Sumarsono, membenarkan adanya peristiwa tersebut.

‘’Tadi  korban ditemukan oleh Suyatman (57) penduduk  Tempur Kali RT 01 RW 03 Desa Bulurejo Kecamatan Giriwoyo dan Suyono (32) warga Bulu RT 02 RW 06 Desa Bulurejo Kecamatan Giriwoyo, dalam posisi tenggelam di dalam Kedung Sungai Gondang  dalam keadaan meninggal dunia. Setelah itu jenazah korban diangkat dari dalam kedung dan dibawa kerumah duka,’’ kata Iwan

Sehari sebelumnya, lanjut Iwan,  sekira pukul 13.00 korban menanam tembakau di tegalan, kemudian korban pamit. Seperti biasanya, korban pulang berjalan melewati bibir sungai Gondang. Sampai pukul  16.00 Wib korban belum ada di rumah, kemudian dicari oleh keluarga dan warga di sekitar sungai. Warga juga mencari di tegalan tempat korban biasa mencari rumput. Namun sampai pukul  24.00 Wib korban belum juga ditemukan. Karena situasi tidak memungkinkan pencarian dihentikan.  Pencarian dilanjutkan pada hari ini (Senin).suarabaru.id/edi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini