blank
Guard Orlando Magic Markelle Fultz terkapar setelah dilanggar lawan dalam gim kelima putaran pertama playoff NBA kontra Milwaukee Bucks di AdventHealth Arena, Orlando, Florida, Amerika Serikat, pada 29 Agustus 2020. Antara

JAKARTA (SUARABARU.ID) – Orlando Magic dilaporkan telah mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak jangka panjang dengan guard Markell Fultz dan forward Jonathan Isaac.

Seturut laporan kolumnis ESPN Adrian Wojnarowski pada Selasa WIB, Fultz diikat dengan kontrak senilai 50 juta dolar AS (sekira Rp763 miliar) selama tiga tahun dan Isaac menerima 80 juta dolar AS (sekira Rp1,1 triliun) untuk kontrak empat tahun.

Fultz merupakan rekrutan pertama NBA Draft 2017 yang dipilih Philadelphia 76ers, tapi kariernya tak berkembang di sana karena beberapa cedera.

Setelah hanya bermain 33 pertandingan fase reguler dalam dua musim di 76ers, Fultz akhirnya hijrah ke Magic dibarter dengan Jonathan Simmons serta beberapa hak pilih Draft pada 7 Februari 2019.

Fultz baru mulai melantai mengenakan seragam Magic pada musim lalu, ketika ia memperlihatkan potensi yang membuatnya jadi rekrutan pertama Draft 2017 dengan torehan rata-rata 12,1 poin dan 5,2 assist dalam 64 penampilan di fase reguler.

Sedangkan Isaac merupakan kolega seangkatan Fultz yang dipilih Magic sebagai rekrutan keenam Draft 2017, meski sayang ia tak bisa tampil penuh di fase reguler musim lalu karena cedera ACL di gelembung NBA pada 2 Agustus 2020.

Selama tiga musim membela Magic, Isaac punya catatan rata-rata 9,3 poin dan 5,4 rebound di fase reguler.

Musim lalu, Magic melaju ke fase playoff tetapi menelan kekalahan 1-4 dari Milwaukee Bucks di putaran pertama Wilayah Timur.

Ant/Muha