Usai dilaksanakannya upacara penutupan Pangdam IV/Diponegoro, Danrem 073/Makutarama beserta Forkopimda menyerahkan paket bantuan sembako kepada masyarakat, melakukan penanaman pohon, meninjau pasar murah, pengobatan gratis dan meninjau lokasi TMMD.
Untuk diketahui, program TMMD Reguler Ke-122 Kodim 0721/Blora mencakup sasaran fisik, antara lain jalan makadam sepanjang 1.700 meter x lebar 3 meter, jembatan sepanjang 6 Meter x lebar 3,7 meter, tiga titik Talud, talud 1 : panjang 269 meter, talut 2 : 230 Meter, talud 3 : 349 Meter sumur bor 3 unit, sasaran tambahan RTLH 9 rumah dan 1 unit bantuan rumah selain itu, program nonfisik berupa penyuluhan dari instansi terkait juga telah rampung dikerjakan dengan capaian 100 persen.
Hadir Danrem 073/Makutarama Kolonel Inf Ari Prasetya, Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Lukman Hakim, Kahubdam IV/Diponegoro Kolonel Chb Ade Sofian Ristiandy, Kaajendam IV/Diponegoro Caj Yudi Wahyudi, Plt. Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Dandim 0721/Blora Letkol Czi Yuli Hartanto, Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto, Danyon 410/Alugoro Letkol Inf Agung Cahyono, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Blora Agus Puji Mulyono, perwakilan dari Kejari Blora Suwarji, Kepala Dinas PMD Blora Yayuk Windrati.
Kudnadi Saputro