blank
Sancho (kiri) dan Greenwood/dok

(SUARABARU.ID) – Jadon Sancho dan Mason Greenwood sama-sama menolak balik ke Old Trafford.

Sancho (24) saat ini dipinjamkan Manchester United (MU) ke Borussia Dortmund.

Sementara Greenwood (22) berstatus pemain pinjaman untuk Getafe.

Baik Jadon maupun Mason mengaku betah dengan klubnya sekarang.

Sancho membela Die Borussen sejak Januari 2024, sedangkan Greenwood memperkuat Getafe pada musim panas 2023.

Setelah dua tahun tak merumput gara-gara kasus dugaan kekerasan terhadap pacarnya, Greenwood tampil bagus bersama Getafe dengan torehan 8 gol dan 6 asis di LaLiga (Liga Primer Spanyol) 2023-2024.

Sancho juga kembali bermain mengesankan dan berperan membawa Dortmund lolos ke final Liga Champions musim ini.

Masa peminjaman keduanya akan habis pada akhir musim 2023-2024.
Getafe dikabarkan siap membeli Mason secara permanen.

Demikian pula dengan Die Borussen yang ingin kembali mengontrak Jadon.

Kini, masa depan dua winger itu tergantung keputusan Sir Jim Ratcliffe, pemilik saham minoritas The Red Devils.

Ratcliffe bertekad membenahi skuad yang ada dan siap melego sejumlah pemain.

Sir Jim sepertinya sudah gerah dengan performa Setan Merah musim ini.

MU dipastikan gagal meraih tiket Liga Champions musim depan.

Prestasi terbaik Bruno Fernandes dan kawan-kawan hanya menembus final Piala FA.

Dalam partai puncak 25 Mei mendatang, anak-anak asuhan Erik ten Hag akan ditantang juara bertahan Manchester City.

Jika gagal meraih FA Cup, sepertinya Erik ten Hag bakal kehilangan jabatannya.

mm