blank
Claudio Echeverri/dok

(SUARABARU.ID) – Claudio Echeverri, yang disebut-sebut sebagai The Next Lionel Messi, sudah resmi menjadi milik Manchester City.

The Citizens merekrut gelandang serang 18 tahun itu dari River Plate.

Echeverri dibeli seharga 12,5 juta pound (sekitar Rp 251 miliar).

Setelah berhasil diambil, dia langsung dipinjamkan balik ke River Plate.

Claudio diharapkan matang bersama klub Argentina itu, dan akan dipanggil pulang pada Januari 2025.

Dia diikat kontrak selama 4,5 tahun hingga 30 Juni 2028.

Kedatangan Echeverri juga jadi tanda keberhasilan City mengalahkan sejumlah klub besar yang juga meminati top scorer ketiga Piala Dunia U-17 2023 itu.

Pada turnamen yang digelar di Indonesia tersebut, Echeverri mencetak lima gol tapi Argentina hanya sampai semifinal.
Debutnya bersama River telah terukir pada Juni tahun lalu.
Pemain kelahiran Resistencia, Argentina ini menyumbang satu asis dari enam penampilan di skuad senior.

Bagi Manchester Biru, transfer Claudio seperti mengulangi cerita saat mendatangkan Julian Alvarez dari River pada Januari 2022.
Alvarez juga dipinjamkan dulu enam bulan sebelum melakoni debut bareng The Citizens pada Agustus 2022.

Julian kemudian ikut berjasa menghadirkan lima trofi buat klub sekota Manchester United ini.

Dia juga menjadi bagian Timnas Argentina ketika menjuarai Piala Dunia 2022.
Skema Alvarez ini diharapkan bisa diulangi Echeverri.

Meski berposisi natural sebagai gelandang serang, dia juga bisa bermain melebar.

Seperti Lionel Messi, Echeverri pun memiliki tembakan kaki kiri yang lebih kuat.

mm