Ketua DPP Inkindo Jateng, Thomasonan Lutfie bersama Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda Provinsi Jateng, Sujarwanto Dwiatmoko meninjau para mitra Inkindo yang membuka booth. Foto: Ning S

Ketua DPP Inkindo Jateng, Thomasonan Lutfie bersama Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda Provinsi Jateng, Sujarwanto Dwiatmoko meninjau para mitra Inkindo yang membuka booth. Foto: Ning S

“Untuk itu, kawan-kawan yang terkait dengan pekerjaan konstruksi, termasuk kawan-kawan konsultan, harus memahami dan mematuhi aturan-aturan yang terus berkembang,” tuturnya.

“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi penyelenggaraan Fora Inkindo ini. Dengan kegiatan ini, berarti Inkindo Jateng telah memantapkan perannya sebagai wadah konsultasi dan koordinasi anggotanya,” katanya.

Ia menambahkan, bahwa perusahaan konsultan di Jawa Tengah perlu diberikan ruang dan perhatian lebih agar bisa mengikuti isu-isu dan regulasi terkini mengenai perkembangan bisnis jasa konstruksi dan konsultan.

Pihaknya akan selalu membuka akses selebar-lebarnya kepada kawan-kawan Inkindo guna mewujudkan kemajuan organisasi dan mendiskusikan perkembangan kebijakan Konstruksi dan Konsultasi.

“Pemprov Jateng terus mendorong peningkatan kualitas infrastruktur di Jawa Tengah untuk mendukung pembangunan sosial, ekonomi dan pengembangan wilayah,” tandasnya.

Ning S