JEPARA (SUARABARU.ID||) – MTs Nahdlatul Fata Petekeyan Jepara mulai hari ini, Jum’at 19 Mei sampai dengan hari Sabtu, 20 Mei 2023 menggelar Nafa Fun Game. Kegiatan yang menggelar Lomba Olimpiade Mapel, Lomba Ukir, Lomba Puzzle, dan Lomba Futsal tingkat SD/MI di Kabupaten Jepara dilaksanakan di Kampus MTs-MA Nafa Petekeyan.
H. Subekhan, Kepala MTs Nahdlatul Fata Petekeyan saat membuka acara menuturkan bahwa Nafa Fun Game adalah ajang silaturahmi, relaksasi, dan penggalian talenta-talenta muda baik akademik maupun non-akademik. ” Ayo tunjukkan potensi kalian, ukir prestasi di event Nafa Fun Game. Kalian anak-anak hebat di bidang masing-masing. Jadilah generasi tangguh, unggul, dan percaya diri,” tegasnya.
Sebagai tanda dimulainya Nafa Fun Game, Pembina Yapi Nahdlatul Fata, H. Nur Khandir didampingi Kepala MTs, dan Panitia melepas balon ke udara. ” Dengan membaca surat Alfatihah, Kegiatan Nafa Fun Game resmi dibuka.” Tutur H. Nur Khandir.
Pada saat opening ceremony ditampilkan atraksi dari Pencak Silat Pagar Nusa MTs Nahdlatul Fata dengan sajian atraksi jurus Pagar Nusa, atraksi jurus meringankan tubuh, dan membelah batu bata dengan tangan kosong.
Arwani Asfiya, pelatih PS Pagar Nusa MTs Nahdlatul Fata menuturkan bahwa anak-anak asuhannya pada saat Festival Kupat Lepet 2023 Kabupaten Jepara dipercaya untuk menampilkan atraksi di Pantai Kartini Jepara. ” Alhamdulillah, beberapa event di Jepara kami diberi kesempatan untuk performa. Di antaranya diundang Kemenparekraf dalam rangka Pesona Daya Tarik Wisata Minat Khusus Budaya Kabupaten Jepara. Pada saat Festival Kupat Lepet 2023 Kabupaten Jepara PS Pagar Nusa MTs Nafa juga dilibatkan dalam acara,” papar Arwani.
H. Muhammad Alimin, Ketua Panitia menuturkan bahwa kegiatan Nafa Fun Game akan digelar selama dua hari. “Pada hari pertama digelar lomba mengukir, puzzle, olimpiade Mapel, dan futsal. Sedangkan pada hari kedua akan digelar babak final Futsal dan puzzle perebutan juara 1 dan juara 3,” ujarnya
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa para juara Nafa Fun Game akan mendapat tropi kejuaraan, piagam penghargaan, uang pembinaan, dan beasiswa.
Kegiatan yang digelar 2 tahunan ini disambut antusias oleh peserta. Hal ini tampak dari membudaknya para supporter dari masing-masing SD/MI yang memadati di sekitar lapangan dan area-area lomba.
Hadepe – Sub