blank

JEPARA(SUARABARU.ID)  – Siswa dari SMPN 2 Jepara dan SMP UT Bumi Kartini berbagi gelar dalam Festival Literasi Siswa jenjang SMP. Dalam lomba tingkat Kabupaten Jepara itu, SMP N 2 Jepara menjadi juara cabang lomba cipta puisi. Sedangkan SMP UT Bumi Kartini, menjuarai cabang lomba story telling.

Kegiatan ini berakhir Rabu (19/10/2022) sore di aula 1 dan aula 2 Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Jepara.
Widyaprada Ahli Muda dan Sub-Koordinator Pengendalian Mutu SMP Wuriyanto mengatakan, festival ini digelar untuk memberi kesempatan siswa jenjang SMP mengembangkan potensi yang dimiliki sekaligus menguatkan budaya literasi. Dia mengapresiasi para guru yang telah bekerja keras membimbing dan mengarahkan siswa.

blank
Sub-Koordinator Pengendalian Mutu SMP Wuriyanto bersama salah satu juri Iskak Wijaya menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba cipta puisi

“Kegiatan berlangsung sampai tingkat kabupaten. Alhamdulillah siswa dan guru antusias,” katanya.
Cabang lomba cipta puisi berbahasa Indonesia diikuti 53 siswa, sedangkan story telling atau bercerita dalam bahasa Inggris, diikuti 41 siswa.
Hasilnya, Najwa Shofaa Zahiraa dari SMPN 2 Jepara menjadi juara 1 lomba cipta puisi. Dia berhak atas piala, piagam, dan hadiah uang pembinaan Rp2,5 juta. Selanjutnya Nayya May Cecilia dari SMPN 1 Keling juara 2, dan juara 3 diraih dari Qorry Aina Kamalia SMPN 1 Pecangaan. Hadiah yang membedakan mereka dengan juara 1 adalah nominal uang pembinaan. Juara 2 mendapat Rp2,25 juta dan juara 3 sebesar Rp2 juta.

blank
Penyerahan hadiah juara 3 cipta puisi

Hadiah yang sama juga didapat para juara story telling. Juara 1 diraih Raunaq Lilard dari SMP UT Bumi Kartini, juara 2 Alifa Hana dari SMP 2 Jepara, dan juara 3 Deundra F.N., siswa SMPN 1 Pecangaan.

Hadepe