blank
Lomba estafet memindahkan tepung memakai wadah ke arah belakang, digelar di Kampung Madyorejo, Kelurahan Jetis, Kecamatan dan Kabupaten Sukoharjo.(Dok.Begug SW)

SUKOHARJO (SUARABARU.ID) – Berlomba-lomba menyediakan hadiah hadir sebagai daya pikat, berlangsung dalam penyelenggaraan Gerak Jalan Sehat Massal (GJSM), Minggu (14/8), untuk memeriahkan HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022.

Sebagaimana terjadi di Kampung Madyorejo, Kelurahan Jetis, Kecamatan dan Kabupaten Sukoharjo misalnya, Panitia Tujuhbelasan menyediakan 200 lebih doorprize beragam hadiah menarik. Diantaranya berupa hadiah emas batangan, sepeda gunung dan aneka peralatan elektronik.

Sementara itu, di Desa Pengkol, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, Panitia Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022, menyediakan 244 doorprize yang dibagikan melalui undian kepada massa peserta jalan sehat. Jenisnya macam-macam, mulai dari beragam peralatan eleltronik dan sepeda gunung.

GJSM di Desa Pengkol, Kecamatan Jatiroto, Wonogiri, diikuti 2.500 warga. Ikut hadir memberikan sambutan, dua Anggota DPRD Wonogiri Jati Waluyo dan Rusdiana.

Tokoh masyarakat, Begug SW, menyatakan, semalam, menyatakan, GJSM di Kampung Madyorejo, mengambil start di Ruas Jalan Semeru dekat Masjid Al-Falah RT 01/RW 07.

Menempuh jarak sekitar 3,5 KM dengan finish di Gardu Ronda Jalan Agung. ”Tiba di garis finish, dilanjutkan sarapan bareng dalam upaya menumbuhsuburkan kebersamaan dalam bentuk guyub rukun semua warga,” jelas Begug SW.

Sarapan Bersama

Saat sarapan bersama, massa disuguhi lantunan lagu dan tembang yang dinyanyikan oleh penyanyi lokal dengan iringan organ tunggal. Ketua RT 01/RW 07 Madyorejo, Joko Sarjana, menyebutkan, GJSM diikuti 250 warga.

blank
Anggota DPRD Wonogiri Jati Waluyo (mengangkat tangan) dan Rusdiana (kanan), memberikan sambutan di acara GJSM yang diikuti 2.500 warga Desa Pengkol, Kecamatan Jatiroto, Wonogiri.(SB/Bambang Pur)

Dalam pembagian doorprize, hadiah utama berupa emas batangan yang dimenangi Eko Arif S dan sepeda gunung diraih oleh Sigit Murtopo. ”Semua doorprize diperoleh dari sumbangan warga,” jelas Joko Sarjana.

Bersamaan itu digelar pula lomba memasak yang diikuti oleh para Ibu-ibu Kader Dasa Wisma (Dawis) bersama pengurus serta Anggota PKK dan pemudi Puma-20. Koordinator Lomba Masak, Ny SB Pramukawatiningsih, menyebutkan, hasil masakan ada yang membuat Katsu Tahu, Tahu Asam Manis, Husa Tahu Sawi, Tahu Bihun, Pangsit Tahu, Tahu Asam Pedas, Pepes Tahu, Puding Tahu Indonesia Raya dan Tahu Sakura.

Untuk penjurian dilakukan oleh Rudy Setyohadi, Cristina Wantiyasih dan Siti Rokhiyati dan Suwarno. Panitia Tujuhbelasan Madyorejo, juga menggelar lomba pingpong yang ditangani oleh Seksi Lomba Olahraga Eko Meiyanto.

Juga menggelar perlombaan untuk anak-anak dan ibu-ibu yang dikoordinir Akbar. Mempertandingkan nomor jalan joget, jogert dengan membawa serta balon, balapan bawa bola, adu ketangkasan estapet bawa kelereng dengan sendok yang digigit, estafet memindahkan tepung pakai wadah telenan ke arah belakang lewat atas kepala.

Ketua Panitia Tri Suyadi, menyatakan, untuk hadiah pemenang lomba akan diserahkan pada saat malam resepsi.

Bambang Pur