blank
Semarak gebyar HUT RI Ke 77 di Dukuh Randusari Desa Tahunan.

JEPARA (SUARABARU.ID)- Semarak menyambut HUT RI ke 77 sudah mulai tampak di berbagai sudut desa. Persiapan menjelang 17 Agustus diwarnai dengan berbagai macam perlombaan. Di Dukuh Randusari, RT 3 RW 1 Desa Tahunan, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, masyarakatnya menggelar berbagai macam lomba.

blank
Do’a bersama sebelum lomba dimulai.

Diawali dengan lomba bola voley yang dipertandingkan pada Senin, (8/8/2022), warga Dukuh Randusari juga menggelar lomba tarik tambang, tenis meja, catur dan balap karung. Kemeriahan sangat terasa ketika seluruh regu jaga poskamling mulai Minggu hingga Sabtu hadir. Juga warga masyarakat  yg turut hadir menyemarakkan.

Menurut Ketua RW 1 Kusmiyoto Rohman, bahwa kegiatan berbagai lomba ini diselenggarakan dalam rangka mangayubagyo HUT Kemerdekaan RI ke 77 tahun 2022. “Kegiatan ini sepenuhnya untuk kerukunan, persatuan dan kebahagiaan seluruh warga Rt.03/1 Randusari Tahunan, ” tuturnya.

“Kalah menang, adalah hal biasa, tetap harus semangat walaupun hasilnya kalah. Yang penting ramai, semangat dan tidak ada persoalan di kemudian hari”, imbuhnya.

Dalam pembukaan menyambut HUT RI ke 77, sesepuh Dukuh Randusari sekaligus sesepuh Desa Tahunan, KH. Abdul Hadi memimpin do’a bersama. Dilanjutkan dengan pembukaan secara simbolis dengan pemukulan bola volley oleh Ketua RT 3 RW 1, Suaji. Dan di akhiri dengan foto bersama.

ua/muslim