Aneka jenis makanan dan lauk kemudian tersaji untuk disantap bersama dalam kegiatan buka puasa Ramadan di atas jalan yang baru saja selesai pembangunannya itu.

“Karena hampir semua warga turun dan buka puasa dijalan. Jadi dengan cara dikumpulkan per RT biar tidak terlalu bergerombol,” tambahnya.

Crazy Rich Joko Suranto melaksanakan proyek super kilat dengan mengerahkan warga Desa Jetis, Kecamatan Karangrayung untuk membangun jalan desa asalnya tersebut.

blank
Jalan beton yang pembangunannya dibiayai Joko Suranto dalam proses pengerjaan. Foto: Media Purwodadi-Wahyu Prabowo

Pria yang kini dikenal sebagai pengusaha properti di Provinsi Jawa Barat itu memang masih memiliki ikatan saudara dengan Kepala Desa Jetis, Suharnanik.

Joko Suranto mengaku, membangun jalan desa asalnya dengan proyek betonisasi itu lantaran kesal setiap pulang kampung akses menuju tempat asalnya itu masih rusak dan belum pernah tersentuh betonisasi.

Tya Wiedya