blank
Ben Davies/dok

(SUARABARU.ID) – Sejak pergantian tahun, Tottenham Hotspur mengalami kesulitan setelah cuma empat kali menang dan menelan lima kekalahan.
Di Liga Primer Inggris 2021-2022, Harry Kane dan kolega ditundukkan Wolverhampton Wanderers, Chelsea, dan Southampton.
Hasil-hasil negatif itu membuat Spurs gagal menembus empat besar.

Laju The Lilywhites sudah disalip West Ham United yang menempati posisi keempat.
Ben Davies, bek kiri Spurs, mengingatkan rekan-rekan setimnya untuk tak menyia-nyiakan keberadaan manajer Antonio Conte.

Conte punya pengalaman juara dan tipe pelatih pekerja keras.
‘’Kami sungguh harus mendengarkan kata-kata Antonio. Kami tahu dia punya kemampuan dan mentalitas untuk membuat kami jadi pemain yang lebih baik,’’ ungkap Davies kepada Sky Sports.

Ben (28) mengakui tim saat ini sedang terluka selepas menelan tiga kekalahan beruntun di Premier League.

‘’Penting untuk tetap tenang, dan tak bereaksi berlebihan,’’ tandas pemain kelahiran Neath ini.

Davies telah membela Si Lili Putih dalam 254 pertandingan dengan kontribusi lima gol dan 22 asis.

Tottenham memang mulai terengah-engah, dan kehabisan tenaga.

Conte perlu secepatnya membawa klub London ini bangkit dari keterpurukan.

rr