Lanjut Kurniawan, Sebetulnya ide untuk membangun mushola (Rumah Allah) itu sudah lama. karena di saat teman-teman mau melakukan ibadah itu agak jauh dari kantor.
“Karena halaman kantor cukup luas maka kami berembug dengan teman–teman bagimana kalau kita mendirikan tempat ibadah?. ternyata sambutan mereka cukup baik dan antusias,” kata Asper Medang.
Asper Medang akan segera membentuk Panitia pembangunan yang diketuai oleh Supriyono. Panitia segera bergerak untuk membuat rancangan dan pondasi bangunan. Karena niatan untuk ibadah panitia berusaha agar pembangunan Mushola ini tidak mengganggu kinerja keuangan di kantor BKPH, imbuhnya.
“Pembangunan tempat ibadah ini murni bantuan dan usaha kami dalam merintis pembangunan tempat ibadah di BKPH Medang. Alhamdullilah ternyata banyak donatur dan sumbangsih dari para dermawan dalam bentuk uang maupun material,” tutur Jadi Kuriawan dengan runtut.
Sementara itu, Wakil Ketua SP2P Ismartoyo mengatakan bahwa sumbangan ini merupakan bentuk kepedulian serikat dalam pembangunan tempat ibadah yang ada di BKPH Medang, Blora.
“Mudah–mudahan bisa bermanfaat dan mushola ini segera selesai pembangunannya dan bisa digunakan sebagai tempat ibadah karyawan maupun orang luar dalam melaksanakan ibadah sholat,” ucap Ismartoyo.
“Dengan banyak amalan bersodaqoh Insa Allah rejeki kita akan lancar dan dimudahkan oleh Allah dalam segala hal,” pungkas Wakil Ketua SP2P.
Kudnadi