WONOSOBO (SUARABARU.ID)-Ketua Fraksi Partai Demokat DPRD Jawa Tengah Kholik Idris menyatakan setetes darah seseorang sangat berarti bagi kepentingan kemanusiaan untuk orang lain.
“Melalui kegiatan donor darah ini, saya ikut berbagi pada sesama yang membutuhkan. Darah merupakan nyawa bagi kehidupan seseorang,” ujar politisi asal Dalangan Purwojati Kertek Wonosobo itu.
Kholik Idris mengatakan hal itu, di sela-sela mengikuti kegiatan “Bakti Sosial Donor Darah” yang digelar Pemerintah Desa Talunombo Sapuran bekerjasama dengan PMI Cabang Wonosobo di Balai Desa setempat, Senin (12/12).
Selain mengikuti donor darah, dalam kesempatan tersebut, mantan Ketua DPC Partai Demokrat Wonosobo itu, juga meninjau proyek pembangunan infrastruktur di Desa Talonombo yang bersumber dari Bantuan Keuangan Propinsi Jawa Tengah tahun 2021.
“Alhamdulillah, sebagai wakil rakyat di DPRD Propinsi Jateng, saya bisa memperjuangkan aspirasi bantuan keuangan untuk program pembangunan fisik di Desa Talunombo. Saya berharap bantuan tersebut dapat ikut memajukan desa setempat,” tegasnya.
Kegiatan Rutin
Kepala Desa Talunombo Badarudin menyebut
kegiatan donor darah di desanya rutin digelar setiap tiga bulan sekali. Tidak kurang 100 warga setempat mengikuti kegiatan kemanusiaan itu. Warga tampak antusias mendonorkan darahnya.
“Bakti soaial donor darah bertujuan untuk menumbuhkan semangat solidaritas bagi kemanusiaan. Setetes darah yang didonorkan, sangat bermanfaat untuk keberlangsungan kehidupan orang lain,” tuturnya.
Pihaknya juga mengapresiasi atas kehadiran Kholik Idris selaku wakil rakyat dari Wonosobo. Sembari meninjau proyek infrastruktur fisik yang berhasil diperjuangkan, dia juga sekaligus mengikuti kegiatan donor darah.
“Kami, selaku Kepala Desa Talunombo, sangat berterima kasih dan memberikan penghormatan yang setinggi-tingginya atas kepedulian wakil rakyat dari Partai Demokrat pada masyarakat di desa,” ucap Kades yang pernah viral di media sosial karena menyerahkan gajinya untuk penanganan pandemi global Covid-19 itu.
Kholik Idris mengaku bersyukur dapat mengikuti kegiatan donor darah ini dan turut serta berbagi untuk sesama. Dia mengajak warga setempat untuk bersinergi dalam pembangunan sarana prasarana dan pemberdayaan masyarakat desa.
Muharno Zarka