blank
Bupati Blora, Arief Rohman menyerahkan hadiah utama satu unit mobil untuk pemenang undian Tabungan Bima yang diraih BLUD RSUD R Soeprapto, Cepu. Foto: Ist.

BLORA (SUARABARU.ID) – Bupati Blora menyerahkan hadiah undian Tabungan Bima tahap 1 tahun 2021 didampingi Kepala Cabang Bank Jateng Blora Trni Nugroho, Selasa pagi (30/11/2021) di di halaman Kantor Bank Jateng Cabang Blora.

Penyerahan dilaksanakan secara simbolis oleh Bupati Blora, H. Arief Rohman,  didampingi Pimpinan Cabang Bank Jateng Blora, Tri Nugroho, Selasa pagi.

“Saya ucapkan selamat untuk RSU R. Soeprapto Cepu, yang berhasil meraih dua hadiah utama, yaitu satu unit mobil Mitsubishi Xpander dan satu unit motor matic Yamaha NMax, semoga hadiah itu kendaraan operasional, sehingga bisa menambah semangat kerja untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” ujar Bupati Arief.

Tingkatkan Saldo Tabungan

Usai menyerahkan hadiah utama emas murni untuk lima orang pemenang, Pimpinan Cabang Bank Jateng Blora, Tri Nugroho dalam sambutannya menyampaikan bahwa  hasil kinerja dan pertumbuhan modal yang dikelola oleh pihaknya, serta berpesan kepada masyarakat untuk meningkatkan saldo tabungannya.

blank
Tri Nugroho, Pimpinan cabang Bank Jateng Blora.

“Dapat kami sampaikan kondisi pertumbuhan dana pihak ketiga yang mengalami kenaikan hingga 7% atau mencapai Rp 1,066 triliun, dan tabungan masyarakat mencapai Rp 600 miliar. Meski masih dalam kondisi pandemi ini, kesadaran masyarakat untuk menabung masih tinggi, sehingga kita masih bisa memberikan hadiah dalam setahun yaitu dua mobil Pajero, 72 mobil XPander, ratusan motor Yamaha NMax, dan emas batangan untuk nasabah kita,” ujar Pimca Tri Nugroho.

Untuk Operasional RSU

Saat dikonfirmasi terkait raihan hadiah mobil dan motor atas nama BLUD RSUD R.  Soeprapto, Cepu yang notabene adalah milik Pemerintah Daerah Kabupaten Blora, Bupati Arief Rohman menyampaikan kepada awak media, akan digunakan untuk kendaraan operasional Rumah Sakit R. Soeprapto, Cepu.

“Secara teknis nanti akan diatur oleh manajemen RSU R.  Soeprapto, Cepu, nantinya akan digunakan untuk kendaraan operasional pelayanan rumah sakit tentunya,” ungkap Gus Arief panggilan akrab H. Arief Rohman ini.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Bendahara Rumah Sakit Umum Raden Soeprapto Cepu, Sunarti yang hadir mewakili Dirut RSU R.  Soeprapto, mengatakan  akan menggunakan mobil dan motor hasil hadiah undian tabungan Bima dari Bank Jateng tersebut untuk meningkatkan pelayanan RSUD.

“Manajement Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Raden Soeprapto bersyukur, setelah meraih dua hadiah utama undian tabungan Bima dari Bank Jateng,” pungkasnya.

Kudnadi