Pengasuh Ponpes Darussa'adah bersama pihak Kepolisian Jepara.

JEPARA (SUARABARU.ID)- Program vaksinasi yang digalakkan oleh Pemerintah direspon positif beberapa lembaga pendidikan di Kabupaten Jepara. Salah satunya adalah Pondok Pesantren (Ponpes) Darussa’adah yang beralamat di Desa Bugel, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara.

Para santri menerima pengarahan dari petugas kepolisian.

Bertempat di Ponpes Darussa’adah Bugel, pada Selasa, (5/10) kegiatan Vaksinasi Merdeka kembali dilaksanakan untuk pemberian vaksin dosis kedua. Sebelumnya pada 5 dan 6 September lalu, bekerjasama dengan Polres Jepara, Ponpes Darussa’adah sudah pernah menggelar vaksin massal dosis pertama sebanyak 900 dosis untuk para santri, asatidz, dan warga masyarakat sekitar pondok.

Ketika Suarabaru.id menghubungi Pengasuh Ponpes Darussa’adah, H. Sabiq Abdurrofiq Amir, dirinya mengatakan bahwa kegiatan vaksin massal  pada hari ini juga dilaksanakan atas kerjasama dengan Polres Jepara.

“Kegiatan vaksinasi ini masih ditujukan untuk santri, asatidz dan warga sekitar pondok. Jumlah vaksin yang kedua ini sebanyak 726 dosis. Jumlah santri dan asatidz di Ponpes Darussa’adah sebanyak 650 orang, selebihnya untuk warga sekitar”, ujar H. Sabiq, atau yang akrab dipanggil Gus Sabiq ini.

Program kegiatan vaksinasi Merdeka serentak ini diikuti oleh banyak pondok Pesantren dan rumah ibadah seluruh Indonesia yang bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Harapannya dari kegiatan ini adalah terpenuhinya herd Immunity. Dengan semakin banyaknya warga masyarakat yang sudah vaksin, tujuannya adalah untuk menciptakan ketahanan tubuh, lebih khusus bagi santri-santri dan para pengasuh pondok”, tutup Gus Sabiq, yang juga mejabat sebagai Ketua PAC GP Ansor Kedung ini.

Ua

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini