KENDAL(SUARABARU.ID)– Pemerintah Kabupaten Kendal untuk beberapa pekan terakhir menggelar acara vaksinasi antigen gratis bagi masyarakat Kendal lanjut usia atau Lansia.
Minggu hari ini, lewat Dinas Kesehatan Kabupaten, menggelar acara serupa bagi usia 12 tahun keatas, hingga Lansia di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal.
“Memang, beberapa pekan terakhir vaksinasi menyasar kepada usia lanjut, terus kemudian usia produktif atau 18 tahun keatas dan hari ini diperuntukan bagi usia 12 plus atau diatas usia 12 tahun,”kata Plt Direktur Rumah Sakit Umum Dokter(RSUD) Soewondo Kendal, dr. Budi Mulyono,Minggu(04/07/2021).
Menurut Budi Mulyono, pendaftaran vaksinasi gratis dilakukan lewat online dengan sasaran sekitar 750 orang. Namun ternyata, hari ini yang mendaftar melebihi kuota yaitu sekitar 1500 orang.
Meski demikian, tim medis akan melihat situasi dan kondisi, jika pelaksanaan vaksinasi ini lebih cepat waktunya, sekitar 750 orang yang dimungkinkan tidak terlayani, akan diusahakan untuk bisa dilayani ikut vaksin.
“Tapi kalau waktunya tidak mencukupi, terpaksa akan kami tunda pelaksanaannya dan akan diikutkan atau mendaftar lagi pada pelaksanaan vaksin berikutnya,” ujar Budi Mulyono.
Budi Mulyono mengaku, untuk jumlah masyarakat yang sudah mengikuti vaksinasi massal sejak pertama dilakukan oleh Pemkab Kendal ini, sudah sekitar 95 ribu orang. Sehingga jika ditarget pada bulan Agustus 2021 untuk bisa rampung, pihaknya optimis bisa memenuhinya bahkan bisa melebihi dari target 70 persen seperti yang telah ditentukan.
“Ya tapi kami lihat pasokan vaksinya juga, apakah stoknya selalu ada atau tidak,”pungkasnya.
Sp